SMK Bhakti Nusantara Luluskan 342 Siswa

SMK Bhakti Nusantara Luluskan 342 Siswa
Wakasek bag Kesiswaan SMK Bhakti Nusantara Henhen Rusnandi SPd (ACHMAD SOFA - SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, KOTA – SMK Bhakti Nusantara Sumedang adalah salah satu SMK yang tidak diragukan lagi.

Baik dari sisi kwalitas pendidikan, terbukti dengan telah mendapatkan kepercayaan dari perusahaan Automotif ternama.

Seperti PT Yamaha manufacturing , PT Mitsubishi, PT Astra dan lainnya yang menjalin kerjasama dalam sarana praktek pendidikan termasuk juga perekrutan tenaga kerja.

Baca Juga:Kerjasama Dinas Kesehatan Dengan PA SumedangMapala Fisip Unsap Gelar Sekolah Vertical Rescue di Kodim 0610, Peserta Capai dari Maluku

“Tahun pembelajaran 2021 – 2022 ini, kami sudah meluluskan 342 siswa dari tiga Kompetensi keahlian,” kata Kepala SMK Bhakti Nusantara Sumedang, Dicki Cahyana Yuswa S Sos melalui Wakasek bagian Kesiswaan Henhen Rusnandi SPd. kepada Sumeks di kantornya, Kamis (30/6).

yaitu pertama Teknik Kendaraan Ringan Otomotif ( TKRO ) yang memiliki kelas program Mitsubishi.
Kedua Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) yang memiliki kelas khusus Yamaha, dan ketiga Rekayasa Perangkat Lunak ( RPL ) yang sudah memiliki mitra perusahaan yaitu Citra Global Informatika Bandung.

“Dari 342 siswa yang lulus, 20 persennya sudah diserap oleh mitra industri atau perusahaan yang sudah MOU dengan sekolah kami,” ungkapnya.

Terlebih kelas 12 kompetensi TBSM yang memang sudah ditunggu, maka secara otomatis langsung direkrut sesuai dengan kebutuhan PT. Yamaha Indonesia Manufakturing.

“Selain itu, kami juga bekerjasama juga dengan PT Mitsubishi, PT Astra, PT Toyota serta perusahaan-perusahaan lain baik di Jawa Barat maupun di luar Jawa Barat,” sebutnya.

Sisinggung soal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), pihaknya menargetkan 360 siswa baru.

“Menyesuaikan dengan kapasitas ruangan , kami konsistensi untuk setiap tahunnya 10 Rombongan Belajar ( Rombel ) dengan jumlah siswa per Rombel 36 orang siswa,” bebernya. (ahm)

0 Komentar