Ratusan Warga Ikuti Gebyar Vaksin Presisi

Ratusan Warga Ikuti Gebyar Vaksin Presisi
Peserta vaksin presisi saat mengikuti vaksin 1, 2 dan booster di mall Jatos (ist)
0 Komentar

sumedang, JATINANGOR – Polres Sumedang mengadakan Gebyar Vaksin Presisi bagi masyarakat Umum di Mall Jatinangor Town Square yang beralamat di Desa Cikeruh Kecamatan Jatinangor, Selasa (19/7)

Kapolsek Jatinangor Kompol Aan Supriatna mengatakan pelaksanaan kegiatan dimulai pukul 09.00. Untuk jumlah sasaran pada pelaksanaan Gebyar Vaksin Presisi Polres Sumedang ada 136 orang dengan vaksin jenis astra zeneca dan sinovac yang telah tervaksin Dosis 1, Dosis 2 dan Booster.

“Untuk vaksinatornya dari Dokes Polres Sumedang dan dari Dinas Kesehatan Sumedang serta anggota urkes Polres Sumedang,” terangnya kepada Sumeks, Selasa (19/7).

Baca Juga:Kebakaran di Buahdua, Kerugian Capai Ratusan JutaMPLS Diisi Penyuluhan Bahaya Narkoba

Dalam rangkaian kegiatan Gebyar Vaksin Presisi dilaksanakan Video Conference atau Zoom Meeting di masing-masing lokasi Polres melaksanakan Gebyar Wilayah Polda Jawa Barat yang dipimpin Waka Polda Jabar Brigjen Pol Bariza Sulfi SIK.

Adapun pembahasan dari video conference tersebut yaitu mengenai capaian vaksinasi di wilayah-wilayah. Diharapkan dengan diadakannya kembali kegiatan Gebyar Vaksin Presisi Booster ini akan membantu mempercepat proses penyebaran Vaksin 1,2,dan Booster. Kegiatan Vicon selesai sampai dengan pukul 11.45.

“Kegiatan Vaksinasi Presisi selesai sampai dengan pukul 13.30. Kegiatan vaksinasi presisi Polres Sumedang bekerjasama dengan Dinkes  Sumedang dan Mall Jatinangor Town Square Jatinangor (Jatos) merupakan bentuk kepedulian Polri bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan untuk mempercepat proses penyebaran Vaksin 1,2,dan Booster,” jelasnya.

Ditempat yang sama, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang, dr Reny K Anton mengatakan pihaknya siap melayani masyarakat dalam penyediaan vaksin, bukan hanya Booster tetapi Vaksin 1 dan 2 juga masih disiapkan.

Selain itu, ada juga vaksin untuk anak-anak yang belum mendapatkan vaksin 1 dan 2. Jika memang ada yang membutuhkan vaksin bisa menghubungi Dinkes Sumedang atau puskesmas di masing-masing kecamatan. (kos)

0 Komentar