Inilah Keuntungan yang Didapatkan dengan Top Up Mobile Legends

Inilah Keuntungan yang Didapatkan dengan Top Up Mobile Legends
ist/nett
0 Komentar

Sumdangekspres.com – Bagi pemain game Mobile Legends, mungkin sebagian ada yang pernah melakukan Top Up ml. Memang melakukan Top Up ml ataupun game mobile lainnya terkadang masih menjadi kontroversi karena dianggap menghamburkan uang dan juga dianggap seperti melakukan judi.

Meskipun begitu, pada dasarnya tidak ada yang salah dengan Top Up Mobile Legends selama kamu mampu membelinya. Apalagi, melakukan Top Up ml satu ini justru memberikan banyak keuntungan yang tidak dimiliki oleh player gratisan.

Beberapa keuntungan yang didapatkan dengan Top Up Mobile Legends adalah sebagai berikut.

Baca Juga:PT DI Kirim Pesanan Pesawat NC212i untuk ThailandDukung Kemajuan Mahasiswa Berprestasi, BRI Kembali Buka Beasiswa BRILiaN Scholarship

  1.     Mendapatkan Skin Eksklusif Permanen

Keuntungan pertama ketika melakukan Top Up ml adalah bisa mendapatkan skin eksklusif permanen jika kamu memang sudah sangat suka dengan skin eksklusif permanen di Mobile Legends, maka hanya bisa dilakukan dengan melakukan Top Up.

Saat kamu melakukan Top Up ml, maka secara otomatis akun kamu menjadi Starlight Member. Dengan begitu, kamu memiliki fasilitas eksklusif seperti skin permanen pada poin ini. Memang, skin permanen yang bisa didapatkan pada Starlight Member ini sangat subjektif. Dengan begitu, bisa jadi tampilannya bagus atau tidak sangat bergantung pada selera.

Akan tetapi, kamu tidak bisa melihat tampilan skill-skillnya pada sebuah game. Maka dari itu, kamu bisa mencari dulu skill setiap skin Mobile Legends melalui channel Youtube atau melalui forum.

  1.     Terdapat bonus mingguan

Saat kamu melakukan Top up ml, maka bisa mendapatkan bonus mingguan. Pada setiap minggunya, kamu bisa mendapatkan 5 tas emblem formal, double battle point, card yang hanya berlaku 1 hari, dan juga 5 megafon kecil.

Jika dilihat secara seksama, bonus tersebut memang terlihat kecil. Akan tetapi, jika dilihat lebih detail, kamu bisa mendapatkan banyak hal dari bonus mingguannya. Pertama-tama, 1 tas emblem normal ini memiliki isi 20 random fragment. Karena setiap minggu dapat 5 tas, maka kamu bisa mendapatkan 100 fragmen emblem. Pada satu bulan, kamu bisa mendapatkan 400 Fragmen emblem. Maka dari itu, melakukan Top Up ml tidaklah buruk.

  1.     Mendapatkan Bingkai Khusus

Pada dasarnya, poin ini tidak jauh berbeda dengan poin pertama. Kamu bisa mendapatkan bingkai khusus hanya untuk pengguna Starlight Member. Hanya saja, bingkai khusus ini tidaklah permanen karena memiliki batas waktu, yakni hanya satu bulan saja.

0 Komentar