Video Berisikan Uang Rp 900 Miliar Adalah Pengungkapan Kasus Dolar Palsu di Atlanta

Video Berisikan Uang Rp 900 Miliar Adalah Pengungkapan Kasus Dolar Palsu di Atlanta
0 Komentar

sumedangekspres – Usai marak unggahan video Twitter bunker di rumah Irjen Ferdy Sambo di Jalan Bangka, Kemang Jakarta Selatan berisikan uang Rp 900 miliar yang ternyata hoax, kini muncul video tumpukan koper berisikan uang.

Polri pastikan video viral bernarasi temuan di rumah Irjen Ferdy Sambo yang berisikan uang Rp 900 miliar itu adalah hoaks.

Ditegaskan Dedi Prasetyo, terkait dengan unggahan di Twitter serta video terkait uang Rp900 miliar di rumah Ferdy Sambo, kepolisian berhasil mengungkap viral video yang tenyata bohong atau hoax. Yakni tumpukan uang Rp 900 miliar itu merupakan pengungkapan kasus dolar palsu di Atlanta.

Baca Juga:Tukang Becak Meninggal Dunia Di Gegesik Cirebon, Diduga Tabrak Lari, Ada Pecahan Body MotorTerbongkar Hubungan Putri Candrawathi dan Brigadir J Saat di Magelang, Potret Ini Jadi Bukti Kuat!

“Video tumpukan uang tersebut adalah temuan kasus uang palsu dolar di Atlanta, Amerika Serikat pada tahun 2021 silam,” jelas Irjen Pol Dedi.

Ditegaskan Dedi Prasetyo, video menarasikan adanya temuan uang Rp900 miliar di bunker rumah Irjen Pol Ferdy Sambo merupakan informasi bohong atau sesat.

Hingga kini Tim Polri masih melakukan penelusuran terhadap asal-usul video yang viral di masyarakat.

“Setelah ditelusuri oleh tim, ternyata video tersebut pernah ditayangkan oleh Global Chemical Laboratory tanggal 18 Juli 2021 terkait temuan uang palsu di Atlanta USA,” sambungnya.

Irjen Pol Dedi juga menjelaskan bahwa Tim Khusus (Timsus) Polri memang melakukan penggeledahan beberapa waktu lalu di beberapa tempat di antaranya rumah Irjen Ferdy Sambo pada Selasa 9 Agustus 2022.

Dalam penggeledahan tersebut, penyidik juga melakukan penyitaan beberapa barang bukti., namun tidak ada bungker berisikan uang Rp 900 miliar.

Saat penggeledahan tersebut pihak tim khusus didampingi oleh kuasa hukum, ketua RT, pihak keluarga dan penyidik lainnya.

Baca Juga:Warga Pekanbaru Ditangkap Polisi Gara-gara Singgung Ferdy Sambo di MedsosGeger, Penemuan Mayat Tanpa Celana Di Deket Gedung Perundingan Linggarjati Kuningan

Meski demikian, Irjen Pol Dedi tidak menjelaskan apa saja barang bukti yang disita dalam penggeledahan itu.

Terkait dengan uang Rp 900 miliar milik Irjen Ferdy Sambo disebut benar ada oleh jurnalis dan pembawa acara berita, Aiman Witjaksono.

Keberadaan uang ratusan miliar milik Ferdy Sambo, menurut Aiman, berada di rumah suami Putri Candrawathi di bilangan Mampang, Jakarta Selatan.

“Saudara saya berada di kawasan Jakarta Selatan dan tidak jauh dari sini adalah Irjen Ferdy Sambo yang berada di Mampang, Jakarta Selatan,” ujar Aiman.

0 Komentar