sumedang, KOTA – Wisata Kolam Renang Rancagoyang mempunyai tiga kolam yang memiliki berbagai macam keunggulan yang berbeda-beda.
Hal ini dikatakan pengurus Wisata Kolam Renang Rancagoyang sekaligus penjaga tiket Omih S kepada Sumeks, Kamis (25/8).
Menurutnya, kolam renang pertama merupakan kolam khusus untuk latihan berenang.
“Jadi ada kolam khusus untuk latihan berenang saja. Kan kalau biasanya kolam renang bersatu dengan perosotan dan permainan lainnya,” ujar Omih.
Baca Juga:KPU Sumedang Akui Ada Data Ganda Keanggotaan ParpolCijatihilir Mulai Dilanda Kekeringan, Jatimekar Upayakan Sarana Air Bersih
Dikatakan, kolam pertama ini khusus untuk latihan berenang agar pengunjung dapat belajar dengan fokus. Terkadang, dijadikan tempat latihan berenang oleh sekolah.
“Anak-anak sekolah juga suka latihan disana. Jadi khusus untuk belajar berenang saja,” katanya.
Menurutnya, disana juga dibebaskan jika ingin membawa makanan dari luar atau pun membawa bekal dari rumah untuk mengunjungi tempat wisatanya.
“Kan kalau di tempat lain mah suka ga boleh ya kalau bawa makanan dari luar, kalau disini mah boleh-boleh aja,” tambahnya.
Selain itu, dirinya bersama dengan pegawai lain sering melakukan pengawasan kepada para pengunjung agar tidak terjadi hal yang tidak terduga.
“Kami mah pang rewelna. Jadi kami selalu mantau terus takut ada seseorang yang berenang mengalami kram dan tenggelam. Banyak juga anak-anak ya takutnya salah masuk kolam, jadi kami selalu siap siaga,” pungkasnya. (wly)