Penyuluhan, Munculkan Kembali Aktifitas Koperasi

Penyuluhan, Munculkan Kembali Aktifitas Koperasi
Warga Desa Sarimekar sedang mendengarkan penyuluhan dari Dinas Koperasi, baru-baru ini (ist)
0 Komentar

sumedang, KOTA – Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Sumedang melakukan penyuluhan kepada warga di Desa Sarimekar Kecamatan Jatinunggal.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk membantu masyarakat agar lebih memerhatikan koperasi. Sehingga, yang tadinya Koperasi mati menjadi muncul dan eksis kembali.

Hal itu dikatakan petugas penyuluh koperasi Aris Febrianto kepada Sumeks, baru-baru ini.

Baca Juga:Bidik Anggur Jadi Produk UnggulanPolres Sumedang Nonton Bareng Sayap Sayap Patah, Inspirasi Film Indonesia!

Dikatakan, dirinya bersama dengan tim disertai Fungsional Pengawas Koperasi Dra Sri Rahayu melakukan penyuluhan kepada warga untuk lebih memerhatikan Koperasi.

“Guna mencapai pemberdayaan masyarakat di bidang Koperasi,” ujar Aris.

Menurutnya, penyuluhan ini berguna agar masyarakat dapat mengetahui betapa pentingnya jika masyarakat memiliki Koperasi.

“Hal tersebut mampu setidaknya memberikan penghasilan tambahan dan bantuan tambahan guna mencapai kesejahteraaan bersama,” katanya.

Aris menuturkan, penyuluhan tersebut juga guna untuk mengaktifkan kembali Koperasi yang sudah lama mati menjadi aktif dan eksis kembali di masyarakat.

“Sama kaya yang tadi ya gunanya memberikan kemudahan untuk masyarakat jika ada koperasi,” tambahnya.

Selain itu, kata dia, dirinya mengapresiasi kepada warga yang antusias hadir dalam kegiatan tersebut. Hal ini juga dapat memberikan motivasi kepada masyarakat, khususnya di Desa Sarimekar, masih memiliki keinginan untuk mengaktifkan kembali koperasi.

“Disini juga dihadiri oleh warga Desa Sarimekar, para petani dan juga para kader. Alhamdulillah mreka juga sangat antusias akan kegiatan ini,” pungkasnya. (wly)

0 Komentar