sumedangekspres – Tersangka Ferdy Sambo memperagakan adegan rekonstruksi di Rumah Saguling dengan tangan diborgol. Sambo dengan muka yang lusuh dikhawatirkan emosional.
Ferdy Sambo Memperagakan Adegan Rekonstruksi dalam kematian Brigadir Joshua Hutabarat di Saguling, Duren Tiga, Jakarta Selatan, pada Selasa 30 Agustus 2022.
Berdasarkan pantauan Pojoksatu.id dari YouTube Tv Polri, Ferdy Sambo terlihat memeragakan adegan rekonstruksi dengan memakai baju orange dengan muka lusuh dan tangan diborgol.
Baca Juga:Ibu Di Pekalongan Ditipu Dukun, Ritual Potong 1 Puting, 1 Payudara Serta Bersetubuh Dengan AnakKamaruddin Simanjuntak Mengamuk saat Diusir Polisi dari Lokasi Rekonstruksi Brigadir Joshua
Tapi, belum diketahui adegan apa yang akan dilakukan Sambo, namun sejauh ini sudah ada 17 adegan yang dilakukannya.
Sementara pantauan di lapangan, para awak media tak bisa masuk ke lokasi adegan rekonstruksi.
Para wartawan dibatasi garis pembatas.
Untuk yang diketahui, Total ada 78 adegan yang akan dilakukan oleh para tersangka selama rekonstruksi berlangsung.
Adegan di rumah Saguling sebanyak 35 adegan (meliputi peristiwa pada tgl 8 Juli dan paska pembunuhan Brigpol Joshua).
Adegan di rumah Kompleks Polri Duren Tiga sebanyak 27 adegan (peristiwa pembunuhan Brigpol Yosua).
Kemudian, adegan di rumah Magelang sebanyak 16 adegan (meliputi peristiwa pada tanggal 4, 7 dan 8 Juli 2022).
Hal tersebut disampaikan Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, Selasa (30/8/2022).
Baca Juga:Sebelum Jadi Pesulap Merah, Inilah Pekerjaan Marcel RadhivalPembuat Vidio Asusila Di Lahat Diamankan Polisi, Pelaku Masih Di Bawah Umur
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, dalam rekonstruksi kematian Brigadir Joshua semua tersangka dihadirkan.
”Di Kompleks Polri Duren Tiga ada sebanyak 27 adegan,” ucapnya.
“Total adegan dalam rekonstruksi sendiri ada 78 adegan, yakni di rumah kawasan Magelang, rumah Jalan Saguling III, dan rumah komplek Polri,” sambung Dedi.(pkl1/adit)
Sumber: pojoksatu.id