sumedangekspres– Tempat hits Ciwidey, asri banget cocok untuk liburan keluarga, liburan adalah hal yang paling dinantikan oleh semua orang. Ke tempat sejuk dan nyaman adalah hal yang paling diinginkan semua orang.
Tempat hits Ciwidey, asri banget cocok untuk liburan keluarga, apalagi kamu yang bekerja atau rumahnya di ibukota pasti membuat kamu penat dan selalu ingin kabur sesaat ke destinasi dengan cuaca dan hawa yang lebih dingin dan menyejukkan!
Tempat wisata hits di Ciwedey, mulai dari resort dengan pemandangan unik, taman rusa dan kelinci, sampai dengan rumah warna-warni dan spot foto yang super Instagrammable, Ciwidey tidak akan mengecewakan siapapun yang ingin kabur dari kenyataan dan menikmati indah dan sejuknya Bandung Selatan.
Cara ke Ciwidey dari Jakarta
a. Kendaraan Pribadi
Dari arah Jakarta kamu dapat melalui ruas tol Cipularang, lalu keluar di pintu tol Kopo Bandung. Dari pintu tol tersebut Anda langsung belok kanan menuju Jalan Kopo-Soreang. Setibanya di Soreang, ikuti terus jalan dan petunjuk hingga menuju arah Ciwidey.
b. Bis
Kamu bisa naik bus jurusan Jakarta-Bandung (mulai Rp65.000) dengan tujuan akhir Terminal Leuwi Panjang. Dari Terminal Leuwi Panjang perjalanan dapat dilanjutkan dengan menggunakan minibus jurusan Soreang-Ciwidey (sekitar Rp15.000) hingga tiba di tujuan.
c. Kereta
Naik kereta api Argo Parahyangan (mulai Rp100.000), dari Stasiun Bandung lanjutkan perjalanan menuju Terminal Leuwi Panjang dengan menggunakan angkutan umum atau layanan transportasi online. Dari Terminal Leuwi Panjang perjalanan dapat dilanjutkan dengan menggunakan minibus jurusan Soreang-Ciwidey (sekitar Rp15.000) hingga tiba di tujuan.
Wisata hits yang bisa kamu nikmati, diantaranya:
1. Melintasi jembatan gantung terpanjang di Asia: Rengganis Suspension Bridge
Baca Juga:Kelebihan Perhiasan Berbahan Titanium, Harus diketahui Sebelum Membeli!Mengenal Cincin Berbahan Titanium.
Membentang sepanjang 375 meter dengan ketinggian 75 meter di atas permukaan tanah, jembatan gantung yang baru dibuka tahun 2022 ini digadang-gadang sebagai yang terpanjang di Asia!
Sensasi melintasi jembatan gantung yang terombang-ambing di atas hutan lebat menuju Kawah Rengganis tentunya menjadi salah satu pengalaman menarik yang tak akan mudah dilupakan.
Datanglah di pagi hari saat matahari terbit ataupun sore hari menjelang matahari tenggelam, karena pemandangan dari atas sini terlihat begitu memesona!