sumedangekspres – Awal tahun, termasuk tahun 2023 biasanya orang akan membuat sebuah resolusi dalam satu tahun ke depan. Jika resolusi kamu di tahun ini adalah menjadi seorang pengusaha yang sukses, maka kamu harus membaca artikel yang membahas 10 peluang usaha yang menjanjikan di tahun 2023 ini.
Sebelum kamu mengetahui peluang usaha yang menjanjikan di tahun 2023 ini, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui agar usahamu bisa berumur panjang dan konsisten memberikan profit untukmu.
Hal pertama yang harus kamu lakukan sebelum mengetahui peluang usaha di tahun 2023 salah satunya adalah riset. Ya, seorang pengusaha dan riset memang tidak bisa dipisahkan. Simak pembahasannya di bawah ini!
Baca Juga:Intip Suasana Baru Store Glow Beauty Bar SumedangInsiden Tol Cisumdawu: Korban Telah Dikebumikan
Riset adalah salah satu hal yang wajib dilakukan untuk memulai sebuah usaha. Riset ini bertujuan untuk mengetahui informasi yang akan berpengaruh kepada pemilihan produk yang akan memberikan keuntungan ketika memulai usaha. Selain itu, Anda juga bisa dapat mengidentifikasi tentang calon pelanggan Anda.
2. Tentukan target pasar bisnis kamu
Bisnis yang baik adalah bisnis yang tahu siapa target pasarnya. Mengetahui target pasar sangat penting untuk bisa memberikan arah bisnis Anda dan kegiatan bisnis Anda akan lebih memiliki fokus. Selain itu, Anda juga bisa menciptakan strategi pemasaran yang tepat, sesuai dengan target pasar bisnis Anda.
3. Analisa kompetitor yang memiliki bisnis sama denganmu
Analisis kompetitor sangat berguna untuk mengetahui celah dari kompetitor bisnis Anda. Anda bisa mengetahui kelemahan kompetitor Anda dan bisa menjadikan kelemahan tersebut menjadi unique selling point dari bisnis Anda. Analisis kompetitor bisa dilakukan dengan membuat analisis SWOT (strengths, weakness, peluang opportunities, dan threat).
4. Buat brand guideline
Brand guideline berguna untuk mengetahui identitas dari bisnis Anda. Brand guideline biasanya terdiri dari nama bisnis, logo, key visual, brand story, Dengan adanya brand guideline, target pasar Anda akan dengan mudah mengenal serta mengidentifikasikan brand Anda.