Tempat Makan Sate yang Enak dan Selalu Ramai di Situraja, Sumedang

Tempat Makan Sate yang Enak dan Selalu Ramai di Situraja, Sumedang
(Istimewa/Pinterest ilustrasi sate)
0 Komentar

sumedangekspres – Tempat makan sate ini bisa jadi rekomendasi kamu!

Sate yaitu salah satu makanan klasik khas Indonesia yang tetap beradaptasi dengan baik dan bertahan pada perubahan zaman, masih digemari oleh banyak orang. Manakan satu ini yaitu sate juga bisa dibuat sebagai bagian dari hidangan berkualitas yang menggoda selera, karena menggunakan bahan baku pilihan dan diolah dengan teknik masak profesional, sehingga menciptakan cita rasa setingkat lebih lezat.

Sate memiliki banyak  jenis yang bisa dinikmati, mulai dari sate ayam, sate kambing bahkan sate kelinci dan sate kuda. Sate dapat dengan mudah dibuat sendiri di rumah, dengan menggunakan bahan yang sederhana. Rekomendasi restoran sate ini bisa kamu masukan list untuk kamu cicipi. Berada di daerah Situraja yang memiliki waktu tempuh 30-60 menit dari pusat kota Sumedang. 

Sate Iting Situraja

Tempat pertama ada Rumah makan Sate Iting Situraja, termasuk salah satu tempat makan yang menawarkan olahan sate yang legendaris di Kabupaten Sumedang

Baca Juga:Makna Barongsai Disetiap Perayaan Imlek. Tahun Baru Imlek 2023 Sebentar Lagi!Yu Simak Apa Saja Nilai-Nilai yang Terkandung Pada Kesenian Kuda Renggong!

Lokasi rumah makan Sate Iting Situraja berada di seberang Pasar Situraja. Buka pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.

Warung Sate Pa Umar

Warung sate Pa Umar menjadi tempat selanjutnya pilihan lain bagi kamu untuk menikmati makanan berbahan daging ini. Warung Pa Unmar sering ramai pengunjung dengan pelanggan yang berombongan datang.

Wrung Sate Pa Umar berlokasi di Jalan Raya Situraja-Wado, Situraja, Kec. Situraja, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45371

 

0 Komentar