Inspirasi Earth Tone Outfit untuk Kaum Cewek maupun Cowok, Yuk Intip!

Inspirasi Earth Tone Outfit untuk Kaum Cewek maupun Cowok, Yuk Intip!
Sindifartina /SUMEKS
0 Komentar

sumedangekspres –Earth Tone merupakan turunan dari warna-warna tersebut dan terasa lebih kalem, natural dan elegan, namun tetap lembut dan hangat. Misalnya beige, olive, mustard, terakota, sage green dan brown. Berikut palet warna Earth Tone :

Pakaian berwarna tanah sangat disukai oleh orang-orang saat ini. Tema ini cocok untuk berbagai acara, termasuk hari raya. Bahkan, banyak artis dan selebritis yang suka menggunakan OOTD earth tone. Warnanya yang earthy sepertinya memberikan kesan elegan, apalagi saat liburan di luar ruangan.

Jadi kamu juga bisa meniru artis dan selebriti dengan gaya OOTD warna bumi ini. Seperti namanya, earth tone adalah warna yang memiliki sentuhan tanah dan segala isinya. Warna Earth Tone ini merupakan warna yang identik dengan bumi. Misalnya abu-abu identik dengan bebatuan dan pegunungan, kuning dan coklat identik dengan tanah dan pasir, biru identik dengan langit dan laut, merah dan jingga adalah warna matahari, dan hijau adalah warna tumbuhan.

Baca Juga:Resep Karedok Leunca Sambal Khas Sunda yang Nikmat dan Pedas!Mengenal Butterfly Hug atau Metode Memeluk Diri Sendiri

Warna ini cocok untuk semua orang dan relatif mudah dipadukan dengan pakaian lain. Itu sebabnya warna ini berkembang tahun ini, meski tren fashion berubah dari tahun ke tahun. Earth Tone juga secara umum aman digunakan dalam berbagai kesempatan, salah satunya Lebaran. Inilah inspirasi mix and match outfit dengan warna earthy tone untuk lebaran agar kamu tampil gaya.

Ini inspirasi mix and match yang bisa kamu tiru :

Perpaduan atasan dan bawahan dengan warna yang selaras akan membuatnya tampak elegant, kamu bisa memadukan outer dan kaos yang memiliki warna eart tone. Warna ini tentunya dapat digunakan oleh kaum wanita dan pria karena warna ini merupakan warna-warna yang cocok digunakan diberbagai gender.

0 Komentar