7 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

7 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia
Jordi Amat dan Sandy Walsh kala berlatih bersama Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)
0 Komentar

sumedangekspres – Simak 7 Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia yang sudah diambil sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) pada beberapa waktu yang lalu.

Sumpah tersebut diambil sebagai syarat untuk melakukan Naturalisasi atau Pewarganegaraan agar bisa turut serta membela Timnas Indonesia.

Lalu, siapa saja Pemain Naturalisasi yang turut berjuang untuk Timnas Indonesia? Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

7 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

1. Marc Klok

Baca Juga:KBT Hanya Jadi Komoditas PolitikGara-Gara Maling Motor GN Masuk Bui

Marc Klok adalah pemain yang berasal dari Belanda. Ia memulai karier sebagai pesepak bola pada 2013 di salah satu klub Skotlandia, Ross County.

Ketika menjalani proses naturalisasi, Klok sempat bergabung dengan Club Sepak Bola Indonesia yakni PSM Makassar dan Persija Jakarta. Seiring disetujuinya status WNI Klok pada 2022, pria 29 tahun itu bergabung dengan Persib Bandung dan Timnas Indonesia.

2. Stefano Lilipaly

Stefano Lilipaly juga merupakan pemain keturunan Belanda berusia 33 tahun yang pernah bermain untuk Timnas Belanda U-15 hingga U-18. Namun pada 2011, ia memilih untuk berpindah kewarganegaraan menjadi WNI.

Pemain timnas Indonesia Stefano Lilipaly berebut bola dengan pemain timnas Malaysia dalam laga grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 5 September 2019. TEMPO/M Taufan Rengganis

Pada 2013, di masa-masa seniornya, Lilipaly memulai karier sebagai anggota Timnas Indonesia di posisi gelandang serang dan sayap. Ia juga pernah menjadi bagian dari Persija Jakarta dan Bali United. Kini, Lilipaly diketahui tengah bergabung dengan Borneo FC.

3. Victor Igbonefo

Victor Igbonefo pemain yang cukup lama berkarir di Indonesia, yakni bersama Persipura Jayapura sejak 2005. Pria 37 tahun asal Nigeria itu kemudian resmi menjadi WNI pada 2011. Igbonefo sempat bergabung dengan Persib Bandung, kemudian pindah ke RTT Rayong Thailand. Namun, akhirnya ia kembali lagi ke Persib Bandung. Pada Piala AFF 2020 lalu, Igbonefo masih dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia.

4. Sandy Walsh

Sandy Walsh merupakan pemain kelahiran Belgia yang memiliki status keluarga multinegara. Ibunya sendiri merupakan orang Indonesia. Berdasarkan ketentuan FIFA, Walsh memungkinkan untuk membela negara Belgia, Inggris, Irlandia, Swiss, Belanda, Indonesia, Afrika Selatan, dan Somalia.

0 Komentar