Jurusan Dan Fakultas Terbaik IPB 2023

Jurusan Dan Fakultas Terbaik IPB 2023
Jurusan Dan Fakultas Terbaik IPB 2023 (Istimewa/Quipper)
0 Komentar

sumedangekspres – Program Studi Dan Fakultas Terbaik IPB 2023. Program studi menjadi salah satu hal yang paling penting dalam melanjutkan studi perkuliahan. Program studi atau jurusan fakultas terbaik IPB saat ini sudah banyak dikenal.

Untuk kamu yang saat ini ingin melanjutkan ke perguruan tinggi dan berminat mengenal dunia pertanian kamu wajib tahu program studi dan fakultas apa saja yang ada di IPB.

Seperti yang kita kenal IPB merupakan perguruan tinggi negeri yang juga merupakan salah satu kampus terbaik di Indonesia lho! Program studi dan Fakultas Terbaik yang ada di IPB bisa menjadi rekomendasi program studi pilihan kamu.

Baca Juga:Ingin Masuk Kampus Pertanian? Yuk Kenali Sejarah IPB University!Mengenal Pendidikan Jang Wonyoung IVE, Hingga Debut IVE!

Untuk itu, yuk kenali program studi dan fakultas apa saja yang ada di IPB.

Fakultas Pertanian (Faperta)
Tenaga-tenaga ahli pertanian juga membutuhkan pendidikan tinggi. Hal ini sudah disadari sejak awal-awal tahun 1900-an. Faculteit van Landbouwwetenschap atau Fakultas Pertanian adalah yang pertama berdiri dan dikukuhkan oleh Pemerintah Belanda. Saat ini ada empat program studi IPB di Faperta, yaitu:

1. Manajemen Sumberdaya Lahan

2. Agronomi dan Hortikultura

3. Proteksi Tanaman

4. Arsitektur Lanskap

Fakultas Kedokteran Hewan (FKH)
Di Fakultas Kedokteran Hewan, hanya ada satu jurusan Saintek di IPB, yaitu Kedokteran Hewan. Kurikulum perkuliahan di FKH terdiri dari pendidikan akademik (Sarjana) dan profesi (dokter).

Setelah menuntaskan 158 SKS dalam delapan semester, mahasiswa Kedokteran Hewan akan meraih gelar SKH (Sarjana Kedokteran Hewan).

Untuk mendapatkan gelar drh. (Dokter Hewan), Sobat Pintar harus mengikuti pendidikan profesi dengan beban kredit 37 SKS selama 18 bulan.

Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK)
Tiga tahun sebelum Fakultas Perikanan berdiri pada 1963, sudah ada Jurusan Perikanan Laut yang menjadi bagian dari Fakultas Kedokteran Hewan, Peternakan, dan Perikanan Laut UI.

Setelah memisahkan diri dari Universitas Indonesia dan IPB resmi berdiri, Fakultas Perikanan juga berdiri. Saat ini FPIK terdiri dari lima jurusan IPB Saintek:

0 Komentar