sumedangekspres – Berikut Menu Buka Puasa Yang Sederhana, Bisa Masak Sendiri Dirumah Untuk Bukber Bersama Keluarga.
Menu makanan untuk buka puasa tidak harus yang mewah mewah karena kita bisa menikmati makanan ketika bersama dengan orang orang penting dalam hidup seperti kedua orang tua.
Oleh karena itu banyak referensi menun makanan sederhana untuk berbuka puasa pada saat bulan ramadan.’
Baca Juga:Menu Buka Puasa Yang Banyak Diminati, Bisa Menjadi Andalan Menu Makanan Keluarga!Jarak Lantai Kandang Kambing, Model Kandang Panggung Sangat Umum di Indonesia?
Makanan makanan ini bisa bunda bunda masak sendiri dirumah lho, diantaranya ada takjil, makanan ringan dan makanan untuk teman nasi hangat.
500 gr ayam, potong sesuai selera
1 sdm tepung maizena
1 butir telur
4 siung bawang putih
5 sdm tepung terigu
Garam, merica dan penyedap rasa secukupnya
Langkah pembuatan :
Pertama tama cuci bersih ayam, beri perasan air jeruk nipis, untuk menghilangkan aroma amis.
Selanjutnya kamu lumuri daging ayam dengan bawang putih halus, merica, garam, dan penyedap rasa. Aduk-aduk dan dinginkan dalam lemari es selama 1 jam.
Setelah itu, campurkan tepung terigu, maizena, merica bubuk, kaldu ayam bubuk, dan sedikit garam.
Kocok lepas telur, masukkan ayam. Lalu lumuri ayam dengan tepung kering, balut dan cubit-cubit, untuk menciptakan tekstur krispi.
Goreng ayam dengan minyak panas. Jika berwarna kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan.
Ayam Crispy siap disajikan.
Resep Opor Ayam Kuning Spesial (Sangat Gurih)
Bahan bahan :
- 50 gram melinjo,
- 1 buah terong ungu
- 150 gram labu siam
- 5 lonjor (100 gram) kacang panjang
- 2 lembar daun salam
- 1 cm lengkuas,
- 2 buah cabai hijau,
- 150 gram oncom,
- 1500 ml santan
- 1/2 sendok teh gula merah
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan minyak
Bahan Halus :
- 6 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/4 sendok teh terasi
- 3 butir kemiri
Langkah Pembuatan :
- Pertama – pertama haluskan bumbu terlebih dahulu. Siapkan blender atau ulekan. Masukkan bawang merah, bawang putih, terasi bakar, dan kemiri sangrai ke dalamnya.
- Setelah itu kamu proses atau ulek hingga semua bahan halus. Kemudian, siapkan wajan atau panci dan berikan minyak sedikit saja. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan cabai hijau sampai tercium aroma harum. Lalu, tambahkan oncom. Aduk kembali semua bahan sampai harum.
- Selanjutnya masukkan melinjo, terung ungu, labu siam, dan juga kacang panjang ke dalam tumisan.
- Lalu Aduk aduk sampai tekstur terong, labu siam, dan kacang panjang berubah menjadi layu dan juga lembek.
- Setelah itu, masukkan santan, gula merah, garam dan gula pasir ke dalamnya. Aduk sampai gula dan garam larut. Setelah itu, masak sampai mendidih.
- Sayur lodeh siap untuk disajikan dan disantap.