komunitas Racing Pilot Of Moon (RPM) Bagi-Bagi Takjil

komunitas Racing Pilot Of Moon (RPM) Bagi-Bagi Takjil
komunitas Racing Pilot Of Moon (RPM) Bagi-Bagi Takjil
0 Komentar

CISITU – Peduli pemudik, komunitas Racing Pilot Of Moon (RPM) bagikan ratusan bungkus pakat takjil. Sedikitnya 60 anggota RPM turun ke jalanan untuk berbagi bersama pemudik dan warga di sekitar Desa Cinangsi Kecamatan Cisitu yang melintas di jalan Rd. Umar Wirahadikusumah tepatnya di betulan Eba.

Ketua Komunitas RPM,Marun M.R.Z menyebutkan, pihaknya berbagi takjil pada moment jelang idul fitri, agar bisa berbagi dengan pemudik yang melintas di jalur tersebut. Sebab, pihaknya menilai bagi pemudik dan pengguna jalan lainnya yang masih beraktifitas di jalan agar bisa berbuka puasa sesegera mungkin pada saat sudah masuk waktu Maghrib.

“Yang namanya aktifitas di jalanan apalagi pemudik, kadang mau berhenti dulu kalau jarak tempuhnya tinggal beberapa kilo meter lagi pasti mereka berpikir tanggung, maka dari itu kita bagikan takjil ini agar mereka bisa berbuka puasa dengan segera,”katanya

Baca Juga:Situs Website Penghasil Uang Terbukti MembayarSejarah Mahkota Binokasih Di Berikan Kepada Sumedang

Selain itu, komunitas Racing Pilot Of Moon (RPM) membagikan takjil juga bertujuan untuk jalinan silaturahmi, baik itu silaturahmi dengan masyarakat, maupun silaturahmi dengan sesama anggota komunitas itu sendiri.

“Selain bisa berbagi, kami juga bisa mempererat tali silaturahmi sesama anggota komunitas, ini upaya kami untuk tetap menjaga kekompakan,”katanya (eri)

0 Komentar