Detik-detik Tol Cisumdawu Dibuka Keseluruhan, Ada Tarif Baru!

Detik-detik Tol Cisumdawu Dibuka Keseluruhan, Ada Tarif Baru!
Tol Cisumdawu/Merdeka
0 Komentar

sumedangekspres – Tol Cisumdawu dari Cileunyi sampai Dawuan tembus ke Tol Cipali sepertinya akan dibuka tak lama lagi.

Alasannya karena pihak Kementerian PUPR menargetkan Tol Cisudawu seksi 4-6 atau Cimalaka-Dawuan akan dibuka di bulan Juni.

Ini berarti paling lambat sekitar sepekan lagi Tol Cisumdawu akan bisa dilewati dari Cileunyi sampai Dawuan.

Baca Juga:Inilah Daftar Sepeda Listrik Exotic Beserta Harganya yang Murah Banget! Ada yang Rp 3 Juta an!Alva One Motor Listrik Ternyata Canggih! Bisa Dihidupkan/Matikan Lewat SmartPhone!

Kementerian PUPR sendiri menargetkan proyek Tol Cisumdawu selesai pada 15 Juni 2023 atau beberapa hari lalu.

Dan detik-detik Tol Cisumdawu secara penuh beroperasi tinggal hitungan hari.

Seperti yang diketahuhi, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ( PUPR) memastikan pembangunan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) Seksi 4 – Seksi 6 ( Cimalaka-Dawuan ) sepanjang 29,3 km akan rampung pada pertengahan Juni 2023. Sehingga Jalan Tol Cisumdawu dapat beroperasi seluruhnya sepanjang 62 km.

Seksi 4-6 Tol Cisumdawu sebenarnya sempat dibuka secara fungsional saat mudik Lebaran 2023 lalu.

“Seksi 4 hingga 6 sudah hampir selesai semuanya, tinggal ada beberapa titik yang sedang proses finishing pada parapet dan aspalnya. Secara target kami harus selesaikan semua pada 15 Juni, tetapi secara fisik kami usahakan bisa selesai lebih cepat pada 12 Juni,” kata Direktur Jalan Bebas Hambatan Direktorat Jenderal Bina Marga Triono Junoasmono saat Kunjungan Kerja Komisi V DPR RI ke Tol Cisumdawu, Jumat (9/6/2023).

“Sehingga Tol Cisumdawu siap dioperasikan dan diresmikan secara keseluruhan pada bulan Juni ini,” ucapnya di laman resmi PUPR.

Menurut Triono, untuk pekerjaan landscaping atau penghijauan akan diselesaikan seiring dengan berjalannya operasional Tol Cisumdawu.

“Sesuai arahan Menteri, kami akan menambahkan penghijauan di lereng dan bahu jalan. Landscaping sudah mulai kami lakukan di Seksi 4, nanti akan kami replikasikan di seksi lainnya,” tutur Triono.

Baca Juga:Masih Banyak Kesempatan! Inilah Jadwal Lengkap Job Fair 2023 di Seluruh IndonesiaJangan Terlewat! Inilah Jadwal, Niat, dan Keutamaan Puasa Sunnah Jelang Idul Adha: Tarwiyah dan Arafah

Tol Cisumdawu terdiri dari 6 seksi yang dibangun dengan biaya konstruksi Rp 5,5 triliun. Dari keenam seksi, Seksi 1-2 dikerjakan oleh Pemerintah melalui APBN sebagai bagian dari viability gap fund (VGF) guna menaikkan kelayakan investasi tol tersebut.

Sementara Seksi 3-6 dikerjakan oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) dengan skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).

0 Komentar