sumedangekspres– Wisata kuliner bareng ayang, menjelajah kota Majalengka bersama orang tercinta adalah hal yang menyenangkan.
Wisata kuliner bareng ayang, Majalengka dikenal memiliki wisata kuliner yang kelezatannya tiada dua. Mulai dari makanan khas Sunda sampai hidangan ala Western dapat kamu temukan disini dan pastinya ditawarkan dengan harga yang ramah di kantong.
Berkunjung ke Majalengka rasanya kurang puas bila belum mencicipi wisata kulinernya. Ada berbagai menu yang bisa Anda santap dengan harga terjangkau. Akan tetapi umumnya menu yang ditawarkan khas masakan Sunda, karena merupakan kultur Majalengka. Berikut rekomendasi tempat wisata kuliner populer di Majalengka yang paling diminati pelancong.
1. Sate Maranggi Kedai Halaman
Baca Juga:Rekomendasi Hotel Dawuan Majalengka, Staycation Bareng Ayang Setelah Perjalanan PanjangDijamin Ketagihan Apalagi Makan Bareng Ayang, Inilah Rumah Makan Terenak di Sumedang, Dekat Exit Tol Cisumdawu
Kuliner satu ini cara penyajiannya berbeda, karena tidak perlu dilumuri saus kacang ataupun cocolan kecap. Sebelum dibakar sate sudah dibumbui dan diungkep sehingga cita rasanya merasuk sampai ke daging. Satu gigitan pertama Anda akan merasakan manis dan gurih yang bercampur jadi satu. Dagingnya pun tebal dan empuk dikunyah di dalam mulut.
Rasa sate yang manis dipadukan sambal tomat dan cabai ulek membuat rasanya semakin mantap. Makan 10 tusuk pun masih terasa kurang karena pasti ketagihan meski hanya satu kali icip. Sensasi pedas segar dan lezat seolah beradu sempurna di dalam mulut. Sehingga Anda benar-benar tidak bisa melupakan cita rasanya setelah meninggalkan tempat makan.
Bila ingin mencoba sate maranggi Anda perlu menuju ke Kedai Halaman Abah Na’us di pusat kota. Tempat makannya luas dan nyaman jadi tak heran pembeli betah berlama-lama disana. Aroma bakaran sate menyeruak masuk ke dalam hidung, semakin menambah perut keroncongan minta diisi. Harga per porsinya sekitar 40 ribu cukup terjangkau untuk sekelas hidangan sate yang lezat.
Lokasi: Jl. Raya K H Abdul Halim No.448, Tonjong, Kec. Majalengka, Kab. Majalengka.
2. Kedai T’Entin
Kultur Sunda yang melekat pada warga Majalengka membuat hidangannya khas masakan Sunda. Termasuk kedai makanan yang tak pernah sepi pengunjung ini, dimana sebagian besar menu berbasis makanan asli Sunda. Tempat makannya luas dengan meja-meja yang selalu penuh mulai dari jam buka hingga tutup.