Dr Aqua Dwipayana: Kembangkan Terus Jiwa Empati Sebagai Pembeda Utama Manusia dengan Mesin Teknologi

Dr Aqua Dwipayana menyerahkan buku "super best seller" Trilogi The Power of Silaturahim karyanya kepada Dr Atalia Praratya.
Dr Aqua Dwipayana menyerahkan buku "super best seller" Trilogi The Power of Silaturahim karyanya kepada Dr Atalia Praratya.
0 Komentar

“Saya sangat bersyukur dan beruntung sekali karena beberapa buku saya termasuk yang terakhir berjudul “Humanisme Silaturahim Menembus Batas: Kisah Inspiratif Persahabatan Aqua Dwipayana-Ventje Suardana (Satu Kesamaan Yang Mampu Mengatasi Sejuta Perbedaan)” diberi kata pengantar oleh Prof Deddy Mulyana. Buku tersebut laris manis dan masuk kategori super best seller. Jadi kalau bukunya mau laku, beri kata pengantar Prof Deddy Mulyana,” ucap Dr Aqua Dwipayana Serius.

Sejak diluncurkan pada Januari 2021 buku tersebut telah dua kali cetak sebanyak 65 ribu eksemplar. Peminatnya banyak sekali.

Prof Deddy Mulyana hadir di acara tersebut untuk memenuhi undangan panitia. Selain itu mau melihat penampilan Dr Aqua Dwipayana sekaligus memberikan semangat kepada mahasiswanya itu.

Baca Juga:Kelola Dana Amanat, BPJS Kesehatan Gelontorkan Klaim 113,47 TriliunParah, Dikit-dikit Main Bacok, Kepala Orang Disamain Dengan Batok Kelapa

Menurut Dr Aqua Dwipayana beberapa hari sebelumnya sempat mengontak Prof Deddy Mulyana. Meminta masukan tentang berbagai hal yang perlu disampaikannya pada seminar itu.

“Saya sebelum tampil di sini lebih dulu menghubungi Prof Deddy Mulyana. Minta saran kepada beliau materi yang sebaiknya saya sampaikan agar bermanfaat buat para peserta,” tutur Dr Aqua Dwipayana.

Kejutan Banyak Hadiah
Dr Aqua Dwipayana setiap memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi sering membuat kejutan. Kebiasaan positif itu mengangetkan panitia dan seluruh yang hadir.

Pria yang senang membahagiakan orang banyak itu melakukan hal serupa saat menjadi pembicara di seminar ISKI Jabar. Sebelumnya organisasi itu melakukan
Musyawarah Daerah (Musda) untuk memilih pengurus yang baru.

Baru beberapa menit mengawali Sharing Komunikasi dan Motivasinya, Dr Aqua Dwipayana membuat semua peserta kaget plus senang. Hal itu karena pria yang memiliki jiwa sosial yang tinggi tersebut memberikan lima hadiah menarik kepada para peserta.

“Tadi saya sampaikan ke Bu Atie (Prof Atie
Rachmiatie, MSi. (Ketua ISKI Jabar 2019-2022-red) akan memberikan hadiah kepada para peserta. Beliau setuju dan mendukung. Selama ini saya paling senang membahagiakan banyak orang, di antaranya dengan memberi berbagai hadiah,” kata Dr Aqua Dwipayana.

Pria yang telah mengumrahkan ratusan orang ini mengatakan sengaja memberi berbagai hadiah agar seluruh yang hadir semangat menghadiri seminar tersebut. Sekaligus ingin memberikan kesan positif yang mendalam.

0 Komentar