sumedanngekspres– Pesona Cekdam Sumedang, bukan hanya Waduk Jatigede Sumedang telah sukses dibangun di era Presiden Joko Widodo Tahun 2008-2015. Namun sebelum Waduk Jatigede, ada sebuah sumber pengairan atau Cekdam di Sumedang yang konon dibangun di era Presiden Soeharto.
Cekdam itu berada di Desa Cimarias, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang. Namanya sendiri, ada yang menyebutnya sebagai Cekdam Cimarias, ada juga yang menyebutnya sebagai Cekdam William Abraham Baud yang mengacu kepada tuan tanah di kawasan Jatinangor masa Kolonial Belanda.
Bahkan ada yang menamainya dengan sebutan Cekdam Sunyaruri. Nama tersebut mengandung arti keheningan, sesuai dengan kondisi alam di sekitar kawasan Cekdam.
Dari informasi yang detikcom himpun, Cekdam Cimarias konon dibangun di era Pemerintahan Presiden Soeharto. Cekdam tersebut dulunya berfungsi untuk mengairi salah satu lahan perkebunan jeruk di kawasan Desa Cimarias.
Baca Juga:Dari Tempat Ngadem Sampai Menguji Adrenali, Inilah Destinasi Sumedang Yang Wajib Di Kunjungi!Penat Karena Kerjaan Gak Ada Habisnya? Pengen Ngadem Tapi Gatau Tempatnya Dimana? Yuk Berkunjung ke Danau Tersembunyi Sumedang Yang Memiliki Pesona Memikat
Salah satu warga, Ramdan mengatakan Cekdam Cimarias dari kabar yang beredar di masyarakat dibangun di Era Pemerintahan Presiden Soeharto yang berfungsi untuk mengairi perkebunan jeruk yang pernah ada. Dalam pembuatannya hingga melibatkan alat berat.
Ia menjelaskan air Cekdam Cimarias sepenuhnya bersumber dari air tadah hujan. Kondisi air saat ini termasuk sedang mengalami penyusutan akibat musim kemarau.
Warga lainnya, Dadang mengungkapkan Cekdam Cimarias dulunya memang dibuat untuk mengairi perkebunan jeruk. Namun perkebunan jeruk tersebut saat ini sudah diganti dengan tanaman lain.
Perkebunan jeruk yang pernah ada kini telah diganti untuk sebagian kecilnya oleh pohon pinus. Sementara sebagian besar lainnya sedang dalam proses penggarapan tanaman lain.
Sangat minim informasi terkait pemilik dari Cekdam Cimarias yang berada di lereng Gunung Kareumbi dengan ketinggian elevasi sekitar 1.100 meter di atas permukaan laut tersebut. Namun terlepas dari itu, Cekdam Cimarias memiliki pesona alam yang cukup menakjubkan.
Cekdam Cimarias memiliki luas sekitar 90 x 70 meter menyerupai luas sebesar lapangan sepakbola. Sisi-sisinya dikelilingi oleh pohon-pohon pinus.
Semilir angin dan suasana di lokasi itu cukup menyejukan dan menenangkan. Maka tidak heran Cekdam Cimarias banyak dikunjungi oleh warga lokal di waktu hari-hari libur.