Wisata Kebun Binatang Sumedang Rasakan Keseruan Beri Rusa Makan Wortel

Wisata Kebun Binatang Sumedang Rasakan Keseruan Beri Rusa Makan Wortel
(sumber foto: Kampung Karuhun ECO Green Park Sumedang)
0 Komentar

sumedangekspres – Wisata Kebun Binatang Sumedang Rasakan Keseruan Beri Rusa Makan Wortel, seru abis.

Sumedang punya mini zoo di salah satu destinasi wisata alam yang sangat menarik banyak fasilitas yang bisa kamu rasakan di tenpat wisata satu ini.

Dateng bareng keluarga dan juga teman-teman emang paling seru buat liburan sekaligus piknik, piknik dan makan-makan. Kamu juga jangan khawatir ada paket makan khas sunda loh disini dengan lauk dan juga rasa yang menggugah selera

Baca Juga:Wisata Kampung Ladang Sumedang Miliki View Sumedang yang Tenang dan AsriBelajar Meningkatkan Kreatifitas! Yuk Intip Cara Menghias Patung Tanah Liat

Suasananya asri dan juga adem bikin kamu melupakan segala masalah dan kebisingan yang sedang kamu alamai saat ini, emang paling cocok kabur dari riuh piuk kota ke wisata Kampung Karuhun Sumedang.

Mini Zoo menyajikan beragam binatang termasuk binatang asli daerah Citengah, seperti bintarung. Adapun binatang lain yang menjadi daya tarik adalah rusa, dan rencananya akan hadir burung unta yang menakjubkan.

Keseruan Memberi Makan Rusa dengan Wortel

Salah satu momen tak terlupakan saat mengunjungi Kebun Binatang Sumedang adalah ketika pengunjung diberi kesempatan untuk memberi makan rusa dengan wortel.

Pengalaman ini memberikan rasa kepuasan tersendiri, karena kita dapat melihat betapa antusiasnya rusa-rusa tersebut mendekati pengunjung untuk mendapatkan makanan.

Tidak hanya itu, tetapi kegiatan ini juga menjadi momen yang ideal untuk mengajarkan anak-anak tentang penghargaan terhadap alam dan makhluk hidup di dalamnya.

Wisata Kebun Binatang Sumedang Rasakan Keseruan Beri Rusa Makan Wortel

Banyak aktivitas menarik yang siap memanjakan perjalanan liburan Anda selama menginap di Desa Sumedang Karuhun.

Selain bersantai menikmati keindahan alam dan suasana Wisata Desa Sumedang Karuhun Jawa Barat?

Baca Juga:Sunscreen Ternyata Bisa Hilangkan Bekas Jerawat, Jangan Males Reapply ya!Unik Melihat Upacara Adat Babarit di Kabupaten Kuningan Ungkapan Rasa Syukur

Jangan lewatkan berbagai aktivitas menyenangkan lainnya yang juga tak kalah menyenangkan untuk menyegarkan mental Anda.

Seperti menemukan berbagai jenis permainan seru yang ditawarkan oleh Kampoeng Wisata Karuhun Sumedang.

Seperti Flying Fox, Mountain Biking, River Tubing dan masih banyak lagi untuk menikmati akhir pekan yang tak terlupakan. Liburan identik dengan kegiatan fotografi, menjelajah berbagai jenis tempat dan sudut-sudut terbaik dari Desa Sumedang Karuhun.

0 Komentar