sumedangekspres – Mendengar Pantai Sumedang Indah, apa yang pertama kamu pikirkan? Apakah pantai yang terletak di Kabupaten Sumedang atau bahkan pantai yang berlokasi di Pesisir Selatan?
Sebagian orang mungkin belum mengetahui adanya pantai yang bernama Sumedang selain hanya tau Kabupaten Sumedang saja.
Bagi kamu yang penasaran cocok nih simak artikel kali ini yang akan membahas mengenai pantai sumedang dengan sederet sunset yang menakjubkan.
Baca Juga:Sambut Kedatangan Ida Korban TPPO, Benny Rhamdani: Kalau Perlu Kita Antar ke Cianjur Pakai Mobil Dinas SayaWagub Uu Dialog Budaya di Goa Sunyaragi, Bahas Potensi yang Hadir karena Kawasan Rebana
Jadi kali ini kita akan membahas Pantai Sumedang Indah yang terletak di Pesisir Selatan yaa, yuk kita ulik bersama.
Pantai Sumedang merupakan salah satu tempat wisata yang berlokasi di Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatra Barat.
Yang terletak di Pelangai, Ranah Pesisir, South Pesisir Regency, West Sumatra 25666, Indonesia sekitar kurang lebih 15.69 km dari Kantor Bupati Pesisir Selatan.
Pantai Sumedang ini, sebenarnya bukanlah sebuah wisata baru yang berada di Kecamatan Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan.
Keberadaan Pantai Sumedang ini menjadi pilihan bagi masyarakat yang enggan melewati jalur kemacetan di lokasi wisata.
Pantai Sumedang bisa dikatakan tempat wisata alternatif yang dapat memberikan kepuasaan. Sebab, selain asri sesuai namanya Pantai ini memberikan keindahan panorama alam pesawahan dan pohon kelapa yang menjulang tinggi.
Sebagai magnet penarik wisatawan pengelola menyediakan aneka permainan seperti perahu wisata, komedi putar dan lainnya. Selain itu setiap harinya juga ada hiburan dari artis ibukota dan artis lokal.
Baca Juga:Menikmati Indahnya Wisata di Kampung Cai Ciwidey Bikin Stress Kamu HilangKinerja Solid, BRI Jadi Bank Terbesar di Indonesia versi Fortune Indonesia 100
Kendati demikian pantai satu ini sangat populer bagi masyarakat setempat kawasan Pesisir Selatan. Tak heran jika Pantai ini selalu ramai didatangi pengunjung terutama saat hari libur tiba.
Pantai Sumedang termasuk hidden gem yang cocok untuk menjadi tempat healing bagi Anda yang datang dari luar daerah. Oleh sebab itulah tak ada salahnya menjadikan Pantai tersebut menjadi tempat liburan seru bersama teman atau keluarga.
Apalagi pemandangan yang ditawarkan begitu sempurna dan menjadikan pantai ini sayang jika Anda lewatkan begitu saja tanpa menelusuri lebih lanjut tentang hal menarik yang ada di sini.