Mengenai UPTD Balai Kemasan Produk Daerah
Kantor pemerintah di Mataram, Nusa Tenggara Barat.
Alamat Jl. Langko No. 67, Dasan Agung Baru, Kecamatan Selaparang, Kota Mataram, NTB.
Visi
NTB sebagai Pusat Industri Kemasan Mamin dan Kerajinan Produk Daerah terkemuka, berdaya saing global dan berperan sebagai motor penggerak utama perekonomian dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Misi
· Meningkatkan pelayanan publik;
· Meningkatkan pembinaan dan pemberdayaan dibidang industri Kemasan dan promosi Produk Daerah;
· Meningkatkan pemberdayaan dan pengembangan teknologi di bidang industri Kemasan Produk Daerah;
· Meningkatkan pelayanan teknis di bidang industri Kemasan dan Promosi Produk Daerah;
· Meningkatkan Pelayanan teknologi industri Pengemasan Produk Daerah.
Baca Juga:Lagi-lagi, Kebakaran Lahan Kembali Terjadi, Lokasinya Dekat PermukimanPKK sebagai mitra kerja pemerintah haruslah mampu menjadi pelopor dan pembaharu yang inspiratif
Konsep pendirian
· Tempat Pembinaan, Pemberdayaan, dan Pengembangan SDM para pelaku usaha/Industri Kecil Menengah (IKM).
· Tempat pelayanan pemesanan kemasan, jasa pengemasan dengan teknik semi otomatis dan otomatis.
· Tempat pelayanan Jasa pembuatan desain kemasan, merk, logo, etiket dan re-desain.
· Tempat Promosi Produk IKM.
· Tempat pelayanan informasi bahan pangan dan kemasan, produk pangan, keamanan pangan, alat, mesin, proses kemasan, produk kemasan.
· Memberikan informasi proses perijinan makanan dan minuman SNI, TDI, IUI, PIRT, MD, ML, izin edar, health certificate, label halal, merek, dan barcode.
Sasaran
· IKM dan Sentra IKM makanan, Minuman dan Kerajinan.
· Perusahaan Besar, Menengah dan Kecil yang bergerak dibidang makanan, minuman dan Kerajinan.
· Instansi terkait, BUMN, Lembaga pembiayaan, Perguruan Tinggi, Asosiasi makanan, minuman dan Kerajinan.***