Wisata Seru Bandung: Seharian di Bandung buat moment tak terlupakan bareng ayang

Wisata seru Bandung
Wisata seru Bandung(googlemaps/fahmi rozak)
0 Komentar

sumedangekspres– Wisata seru Bandung, seharian bareng ayang untuk liburan ke Bandung, buatlah moment yang bakal diingat terus sampai kapanpun.

Ada banyak sekali tempat wisata di Bandung yang harus Anda kunjungi saat berwisata ke ibukota Jawa Barat ini, simak ulasan dari kami berikut ini.

Statusnya sebagai ibukota Jawa Barat membuat kota bandung menjadi pusat perhatian bagi wisatawan baik domestik maupun mancanegara, selain kulinernya yang tak pernah gagal memanjakan lidah penikmatnya, Bandung juga menyimpan banyak tempat wisata menarik yang harus dikunjungi saat Anda berada di kota ini.

 Glamping Lakeside Rancabali

Baca Juga:Resep masakan Sunda: Nikmati Citarasa Khas yang Sangat MelekatLiburan Seru Bareng Doi di Bandung: Fasilitas Memadai dan Tiket Murah

Bagi kamu yang ingin keluar dari ingar bingar kota dan lebih suka menikmati alam indah Bandung, berkemah di Glamping Lakeside Rancabali merupakan alternatif liburan yang sangat menyenangkan dan dapat memberi pengalaman baru untukmu.

Berbeda dengan camping normal yang biasanya tidak “cantik”, di Glamping Lakeside kamu akan melakukan aktivitas glamping yang menyatu dengan alam tetapi tetap nyaman dan bersih.

Untuk berkemah, tersedia tenda atau resort yang bisa dipilih tergantung keinginan dan kebutuhanmu saja.

Tak hanya untuk glamping, jika kamu tidak ingin menginap tetap terdapat banyak wahana yang bisa dinikmati seperti mengitari danau dengan perahu, menikmati pemandangan dan berfoto-foto di Teras Bintang, dan bermain seluncuran di Golesat Circuit.

Lokasi: Jalan Raya Ciwidey – Patengan No.Km. 39, Situ, Patengan, Kec. Rancabali, Bandung
Jam Operasional: 24 jam
Biaya Masuk: Rp 50.000 (tiket terusan – termasuk wahana), Rp 20.000 (belum termasuk tiket wahana)

Kebun Bunga Begonia

Besar kemungkinan kamu sudah mengetahui tentang Taman Bunga Begonia, karena banyak orang yang mendatangi tempat ini dan berfoto dengan latar warna-warni bunga yang sangat cantik dan memukau.

Ternyata, kamu juga bisa membeli bunga segar dari tam an ini, lho! Selain itu, biasanya kamu juga bisa menemukan penjual blueberry segar yang nikmat di sepanjang perjalanan menuju ke Taman Bunga Begonia.

Baca Juga:Resep Masakan: Pengalaman Belajar Memasak Masakan Sunda di BandungWisata Alam Bandung: Yuk Intip Keseruan untuk Pecinta Fotografi Wajib

Lokasi: Jl. Maribaya No 140A, Lembang, Bandung Barat
Jam Operasional: 08.00 – 17.00 WIB (setiap hari)
Biaya Masuk: Rp. 10.000/orang dan biaya tambahan Rp 50.000 (jika ingin berfoto menggunakan kamera DSLR)

0 Komentar