sumedangekspres – Vivo Y12 Spesifikasi Gaming Banget, Vivo Y12 memiliki banyak spesifikasi unggulan di segmen ponsel low-end.
Mulai dari baterai berkapasitas relatif besar yakni 5.000mAh, sistem operasi Funtouch OS 9 berbasis Android Pie, hingga triple kamera yang lumayan bisa diandalkan.
Jika Kamu berencana membeli smartphone ini, yuk kenali lebih jauh spesifikasi dan harga Vivo Y12 melalui ulasan berikut ini.
Vivo Y12 keluaran tahun berapa?
Vivo Y12 pertama kali dirilis pada Juni 2019.
Seperti apa desain Vivo Y12?
Dibandingkan pendahulunya, ponsel Vivo ini tidak banyak mendapat pembaruan desain.
Baca Juga:Sambut Vivo V29 Resmi Release Bisa Langsung Check Out Online dan OfflineJung Hae In Fan Meeting di Indonesia, Fans Menggila
Namun yang unik dari desain Vivo Y12 adalah memiliki ragam warna yang terinspirasi dari pemandangan alam dan indahnya danau di bagian belakang.
Desain ini menampilkan gerakan warna bergelombang yang menyerupai permukaan air yang membiaskan cahaya. Tampilannya juga menarik dengan variasi warna dari setiap sudut.
Sedangkan dari segi ukuran, Vivo Y12 berukuran 159,43 x 76,77 x 8,92 mm dan bobot 190,5 gram. Meski agak besar, namun tetap sangat nyaman untuk digenggam.
Apakah HP Vivo Y12 tahan air?
TIDAK. Vivo Y12 belum memiliki sertifikasi tahan air. Lebih baik gunakan perlindungan ekstra agar ponsel ini lebih aman dan tidak cepat rusak ya.
Apa saja pilihan warna HP Vivo Y12?
Tersedia tiga pilihan warna menarik untuk Vivo Y12, yaitu Aqua Blue, Burgundy Red, dan Thunder Black. Silakan pilih sesuai kesukaanmu ya!
Berapa ukuran layar HP Vivo Y12?
Smartphone ini memiliki spesifikasi Ultra All Screen berukuran 6,35 inci dan memiliki bezel tipis di sekelilingnya.
Tampilan layarnya tampak lebih luas karena ponsel entry-level ini memiliki rasio screen-to-body hingga 89%.
Baca Juga:Lisa BlackPink Keluar ? Tidak Perpanjang KontrakBegini Akibatnya Kalau Gemar Olahraga Musiman
Resolusi layar IPS LCD Vivo Y12 adalah 720 x 1544 piksel atau HD plus. Meski bukan Full HD, kerapatan layar yang ditawarkan 268 ppi masih cukup memanjakan mata.
Sayangnya layar Vivo Y12 tidak dilindungi Corning Gorilla Glass untuk mencegah goresan. Namun jika mengingat harga smartphone ini cukup terjangkau, hal tersebut masih bisa dimaklumi.