Hari Ibu : DPPKBP3A Sumedang Gelar KB Gratis

Hari Ibu : DPPKBP3A Sumedang Gelar KB Gratis
Hari Ibu : DPPKBP3A Sumedang Gelar KB Gratis (ist)
0 Komentar

sumedangekspres – Hari Ibu : DPPKBP3A Sumedang Gelar KB Gratis.

Menyambut Hari Ibu pada tanggal 22 Desember 2023, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Sumedang menyelenggarakan layanan Keluarga Berencana (KB) secara gratis.

Dadan Mulyadan, Kepala Bidang Pelayanan KB DPPKBP3A Kabupaten Sumedang, menjelaskan bahwa layanan KB ini berlangsung mulai tanggal 21 September hingga 2 Desember 2023.

“Dalam pelaksanaannya, kami berkolaborasi dengan fasilitas pelayanan kesehatan di setiap Kecamatan,” ungkap Dadan pada Jumat, 8 Desember 2023.

Baca Juga:Kapolres Sumedang AKBP Indra Setiawan Dimutasi Menjelang Pemilu 20247 Tahun Tidak Bertemu Keluarga, Panca Darmansyah Malah Jadi Pembunuh 4 Anak Sendiri di Jagakarsa Jaksel

Menurut Dadan, hasil dari layanan ini mencatatkan partisipasi sebanyak 8.233 peserta yang menerima layanan dengan beragam jenis alat kontrasepsi yang disediakan.

Antusiasme masyarakat terhadap program KB tetap tinggi, mengingat sebelumnya, DPPKBP3A Sumedang hanya menargetkan 6.521 orang, namun kenyataannya ada 8.233 orang yang mendapatkan pelayanan.

Jenis layanan kontrasepsi selama kegiatan mencakup suntik sebanyak 4.329 orang, Pil sebanyak 2.823 orang, kondom sebanyak 201, implan sebanyak 582 orang, IUD sebanyak 292, dan MOW sebanyak 8 orang.

Demikian pembahasan mengenai Hari Ibu : DPPKBP3A Sumedang Gelar KB Gratis.***

0 Komentar