Pemilu 14 Februari 2024 Hari Libur? Berikut Informasinya

Pemilu 14 Februari 2024 Hari Libur? Berikut Informasinya
Pemilu 14 Februari 2024 Hari Libur? Berikut Informasinya(ist/nuonline.com)
0 Komentar

sumedangekspresPemilu 14 Februari 2024 Hari Libur? Berikut Informasinya

Pemilihan umum 2024 akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024. Masyarakat akan menggunakn hak pilihnya untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Legislatif DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi, DPR RI, dan DPD.

Apakah Pemilu 14 Februari 2024 Hari Libur?
Pemilu 14 Februari 2024 resmi ditetapkan sebagai hari libur. Menurut Pasal 167 UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, yang disetujui bahwa hari pemungutan suara akan dijadikan hari libur.

Pasal tersebut menyatakan bahwa “pemungutan suara dilaksanakan secara serentak pada hari libur atau hari yang diliburkan secara nasional.

Baca Juga:Penyelundupan Pengungsi Rohingya Libatkan Warga Aceh, Sumut, dan Riau?Viral Video Porno Pelajar SMA di Cianjur, Berikut Faktanya!

Keputusan mengenai pemilu 14 Februari 2024 hari libur akan diatur oleh Keputusan Presiden (Keppres) pada saat yang akan datang.

Hingga saat ini, pemerintah belum menyertakan hari libur nasional untuk pemungutan suara Pemilu 2024 dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri yang mengatur Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024.

Daftar Hari Libur Nasional 2024
Hari Libur Nasional
Senin, 1 Januari – Tahun Baru 2024 Masehi
Kamis, 8 Februari – Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
Sabtu, 10 Februari – Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
Senin, 11 Maret – Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
Jumat, 29 Maret – Wafat Isa Al Masih
Minggu, 31 Maret – Hari Paskah
Rabu-Kamis, 10-11 April – Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
Rabu, 1 Mei – Hari Buruh Internasional
Kamis, 9 Mei – Kenaikan Isa Al Masih
Kamis, 23 Mei – Hari Raya Waisak 2568 BE
Sabtu, 1 Juni – Hari Lahir Pancasila
Senin, 17 Juni – Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
Minggu, 7 Juli – Tahun Baru Islam 1446 Hijriah
Sabtu, 17 Agustus – Hari Kemerdekaan Republik Indonesia
Senin, 16 September – Maulid Nabi Muhammad SAW
Rabu, 25 Desember – Hari Raya Natal

Artikel ini sudah tayang di jabarekspres.com dengan judul Bisa Daftar KPPS Tanpa Perlu Jadi Anggota RT/RW: Ini Kata BAWASLU Jabar!

0 Komentar