sumedangekspres – Rapat Dewan Pengupahan di Kantor Disnakertrans Jabar, Ribuan Buruh Siap Kawal
Hari ini 27 Desember 2023 rapat Dewan Pengupahan akan di gelar di Kantor Disnakertrans Jabar.
Ribuan buruh akan menggelar aksi untuk mengawal rapat Dewan Pengupahan di Kantor Disnakertrans Jabar. Aksi tersebut merupakan aksi lanjutan terkait tuntutan buruh kepada Pj Gubernur agar menerbitkan Keputusan Gubernur (KepGub) mengenai upah pekerja diatas satu tahun.
Baca Juga:Ayo Kenali Warna Surat Suara Pemilu 2024, 5 Jenis Surat Suara dan IsinyaRupiah Kembali Menguat Atas Dolar AS, Sekarang di Angka Rp 15.219
“Hari ini aksi di kantor Disnakertrans Jabar mengawal rapat Dewan Pengupahan Provinsi Jawa Barat dalam membahas upah pekerja buruh masa kerja 1 tahun, aksi di ikuti 1.000 orang perwakilan anggota SPSI,” kata Roy, dikutip dari detik.com, Rabu (27/12/2023).
Roy mengatakan bahwa aksi yang terjadi hari ini merupakan kelanjutan dari aksi yang sebelumnya telah dilakukan oleh para buruh. Di samping menetapkan Kepgub mengenai upah pekerja selama lebih dari satu tahun, para buruh juga tetap memperjuangkan revisi terhadap besaran UMK 2024.
Dia menyatakan bahwa fokus aksi hari ini akan berada di depan Kantor Disnakertrans Jabar. Dia menegaskan bahwa massa buruh tidak berencana untuk melakukan aksi di depan Gedung Sate seperti yang telah dilakukan sebelumnya.