Banyak keteladanan dalam kehidupan Moelani juga Soekeno sekeluarga. Pengusaha asal Malang, Soekeno yang sukses berbisnis di Yogyakarta —punya 8 hotel dan 2 mall— bersama keluarganya banyak memberikan keteladanan. Hal itu membuat mereka selalu dihargai dan jadi panutan.
Dr Aqua Dwipayana mengaku dirinya sering menyaksikan langsung keteladanan Soekeno bersama istrinya Merliana Soekeno serta dua putrinya Anastasia Hana Dhirotsaka dan Ardisa Hestia Damiana.
Pada Minggu 1 Oktober 2023 saat pernikahan keponakannya Danson Yogastha dan Stefanie Thetrawan di Bali. Mereka yang selalu tampil sederhana, aktif dalam acara tersebut.
Baca Juga:Ketum Jabar Bergerak Apresiasi Aplikasi SitabahTangkal Hoax, Kapolres Sumedang Pastikan Cadas Pangeran Aman Dilalui Kendaraan
Beberapa hal menarik yang dilihat Dr Aqua Dwipayana adalah perhatian Soekeno yang sangat besar kepada Moelani. Soekeno yang selalu mendorong kursi rodanya. Semua tamu disapa dengan ramah.
Menariknya selama di Bali mereka pakai mobil yang sederhana yaitu Daihatsu Xenia dan menyetir sendiri.
Pelayan Terbaik Kepada Tamu
Teladan lain yang diingat Dr Aqua Dwipayana yang juga menjadi bukti didikan terbaik Moelani adalah cara Soekeno yang selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada tamunya. Itu yang dirasakan langsung penulis buku super best seller Trilogi “The Power of Silaturahim” tersebut.
Soal teladan Soekeno dalam memberikan pelayanan optimal, Dr Aqua Dwipayana sering merasakan itu. Termasuk, saat Soekeno mengundang Dr Aqua Dwipayana untuk menghadiri resepsi pernikahan keponakannya: Danson Yogastha dan Stefanie Thetrawan di Bali pada Minggu sore 1 Oktober 2023 lalu.
Sejak sekira 2 bulan sebelum acara, Soekeno telah menyampaikan undangan lisan kepada Dr Aqua Dwipayana. Lengkap dengan tiket pesawat Pp, mobil, sopir, dan hotel terbaik selama di Bali.
Minggu pagi 1 Oktober 2023, Soekeno menyampaikan info ke Dr Aqua Dwipayana bahwa ia akan dijemput ke Bandara I Gusti Ngurah Rai Badung, Bali. Namun pembicara laris itu dengan halus menolaknya karena temannya telah menyiapkan mobil dan sopir selama di Bali.
Sukses Mendidik Semua Anak
Kemudian dalam kunjungan selama empat hari di Malang, Jatim, Senin sampai Kamis (21-24/11/2022) Dr Aqua Dwipayana juga mendapat banyak pelajaran dan pengalaman berharga.
Baca Juga:BRI Sumedang Sigap Bantu Korban Gempa BumiBRI Sumedang Sigap Bantu Korban Gempa Bumi
Salah satunya saat Selasa (22/11/2022) pagi bersama dua teman akrabnya Arsyam Efendi dan Erwin Kustiman silaturahim ke Moelani. Dengan penuh semangat perempuan rendah hati itu memotivasi mereka.