sumedangekspres – Data dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan, lebih dari 17 juta orang di dunia meninggal akibat penyakit jantung dan pembuluh darah.
Sedangkan data dari Kemenkes RI pada tahun 2023 di Indonesia angka kematian akibat penyakit jantung mencapai 650. 000 penduduk per tahun.
Badan Kesehatan Dunia (WHO) juga mencatat, 70% kematian di dunia pada 2015 disebabkan oleh penyakit tidak menular. Dari seluruh kematian akibat penyakit tidak menular tersebut, 45% disebabkan penyakit jantung dan pembuluh darah.
Baca Juga:Kaya Akan Omega-3! 7 Jenis Ikan Ini Baik Untuk Kesehatan JantungPria Dikatakan Lebih Rentan Terkena Penyakit Jantung! Benarkah?
Apabila anda mengidap penyakit jantung maka banyak hal yang harus diperhatikan. Dimulai dari makanan, gaya hidup, bahkan olahraga.
Olahraga yang memiliki sifat penting bagi tubuh kita, namun bagi penderita penyakit jantung akut atau penyakit jantung koroner beberapa jenis olahraga lebih baik dihindari.
Jika salah memilih jenis olahraga, bisa saja hal tersebut malah justru memicu kambuhnya penyakit jantung.
Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenenai olahraga apa saja yang baiknya dihindari untuk penyakit jantung.
1. Basket
Basket yang merupakan jenis olahraga yang membutuhkan ketangkasan gerak dan juga kecepatan tubuh.
Dalam sebuha jurnal Kesehatan jantung dengan tegas menyimpulkan bahwa olahraga dengan jenis ini perlu dihindari bagi anda yang memiliki penyakit jantung.
2. Maraton
Beban fisik yang terlalu berat dan tentunya bisa menjadi penyebab serangan jantung pada orang yang beresiko, salah satunya lari jarak jauh yang tentunya dilarang untuk anda penderita penyakit jantung.
3. Sepak bola
Baca Juga:Penyakit Jantung Koroner: Penyumbatan Arteri Coronary yang Merupakan Ancaman SeriusDr Aqua Dwipayana: Sikap Empati dan Resposif Atas Semua Kebutuhan Masyarakat Pesisir Harus Menjadi Kemampuan dan Mendasar Bagi Setiap Personel Ditpolairud
Sama dengan marathon, olahraga sepak bola juga merupakan salah satu olahraga yang harus dihindari oleh anda yang memiliki penyakit jantung.
Karena melibatkan gerakan yang cepat, mendadak, dan dilakukan dalam durasi yang Panjang.
4. Bulu tangkis
Dengan ritme yang berubah, kadang bergerak cepat dan juga kadang melambat, hal tersebut tentunya harus dihindari oleh orang yang memiliki masalah jantung.
Nah bagi anda yang memiliki penyakit jantung sebaiknya menghindari 4 olahraga di atas yang bisa memperparah gejala.
Namun tenang saja, ada beberapa tips yang bisa anda lakukan jika tetap ingin berolahraga dengan aman.
- Anda bisa berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter, anda juga bisa melakukan pengecekan Kesehatan terlebih dahulu kegiatan apa saja yang aman dan harus dihindari.
- Pemanasan dan pendinginan, jika akan berolahraga anda dianjurkan untuk melakukan pemanasan selama 5 menit sebelum melakukan kegiatan olahraga, dan kemudian melakukan pendinginan setelah olahraga. Hal tersebut agar tidak terjadi peningkatan terhadap jantung yang bisa menyebabkan resiko buruk terhadap Kesehatan.
- Membawa obat jantung, untuk berjaga-jaga bawalah obat jantung yang biasa anda konsumsi.
- Cek denyut jantung, agar olahraga anda aman maka pemantauan denyut jantung setiap saat harus dilakukan. Jika alat monitor denyut jantung menunjukan denyut nadi yang maksimal, maka segeralah beristirahat.
- Segeralah berhenti jika sudah merasakan Lelah, mual, pusing, sesak nafas, dan nyeri dada.
- Penting juga untuk menjaga tubuh agar tetap terhidrasi.