Memulai Usaha Jualan Cimol Bojot, Cemilan Favorit Anak Muda Beserta 4 Tips Jualannya

Memulai Usaha Jualan Cimol Bojot, Cemilan Favorit Anak Muda Beserta 4 Tips Jualannya
Memulai Usaha Jualan Cimol Bojot, Cemilan Favorit Anak Muda Beserta 4 Tips Jualannya(Tangkapan Layar YouTube : Wais Alqorni)
0 Komentar

sumedangekspres – Memulai Usaha Jualan Cimol Bojot, Cemilan Favorit Anak Muda Beserta 4 Tips Jualannya

Memulai usaha di bidang makanan atau kuliner saat ini tentu mempunyai peluang yang cukup besar. Dengan terus berkembangnya bisnis kuliner di Indonesia terkhusus makanan tradisional yang berasal dari daerah.

Nah, disini kita akan membahas mengenai usaha jualan cimol bojot. Cimol merupakan salah satu makanan khas Jawa Barat berbahan dasar tepung tapioka atau orang sunda sering menyebutnya dengan aci.

Baca Juga:Warga Dihimbau Hati-Hati Jika Melewati Sasak Beureum UjungjayaRevolusi Putih Pemkab Sumedang, Program Minum Susu Untuk Anak-anak

Cimol ini memiliki tekstur yang kenyal dan gurih. Cimol ini merupakan salah satu makanan favorit terutama anak-anak muda. Dengan berbagai varian rasa seperti, cimol bumbu atom aida, cimol original, cimol bumbu saus kacang, dan yang sedang populer sekarang adalah cimol bojot.

Untuk membuat cimol bojot ini bisa dibilang cukup sederhana, bahan-bahanya juga cukup mudah didapatkan jadi cocok untuk kalian yang akan memulai usaha jualan cimol bojot.

Sebagai informasi cimol bojot ini merupakan makanan khas Sunda yang berasal dari Kampung Bojot, Karangpawitan Garut, Jawa Barat. Resep cimol bojot ini sudah turun temurun di masyarakat kampung Bojot.

Cimol bojot ini memiliki khas tersendiri yaitu memiliki tekstur yang lebih padat dan berisi dengan dipadukan bumbu cabai kering dan minyak bawang yang membuat cimol ini menjadi setengah basah, dan memiliki rasa pedas dan gurih.

Lalu hal apa saja yang harus kalian ketahui untuk memulai usaha jualan cimol bojot ini, simak penjelasannya dibawah ini.

1. Tentukan Resep Terbaik

Untuk memulai usaha cimol bojot ini tentu maka hal pertama yang harus kalian ketahui adalah dengan menentukan resep terbaik cimol bojot.

Resep merupakan hal yang paling penting dalam usaha makanan, karena resep akan menentukan produk makanan kita enak atau tidak.

Baca Juga:5 Rekomendasi Tempat Makan Bubur Ayam Terenak di Sumedang, Dijamin Nikmat dan Kenyang5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bogor Paling Hits dan Instagramable

Maka pilihlah resep yang menurut kalian adalah resep terbaik agar cimol bojot kalian akan laris saat berjualan. Jika kalian sudah berhasil mendapatkan resep terbaik tentu ini akan menjadikan cimol kalian akan disukai banyak orang.

Untuk mencari resep terbaik sobat bisa mencarinya di berbagai media seperti YouTube ataupun memanfaatkan artikel di website-website.

0 Komentar