Awal Puasa Ramadhan 2024 Berbeda: Tidak Perlu Dipermasalahkan

Awal Puasa Ramadhan 2024
Awal Puasa Ramadhan 2024 (sumber: pixabay)
0 Komentar

sumedangekspres – Tinggal menghitung hari, umat muslim akan memasuki bulan ramadhan yang merupakan bulan suci penuh berkah dan ampunan.

Bulan Ramadhan ini tentunya menjadi salah satu bulan yang sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh umat muslim di dunia.

Selama bulan puasa, umat muslim akan menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh.

Namun pada tahun ini awal puasa Ramadhan 2024 akan berpotensi berbeda.

Baca Juga:Dr Aqua Dwipayana: Komunikasi yang Baik adalah Pondasi Utama dari Keberhasilan Operasional SolidaritasWaduh, Jangan Langsung Cuci Muka Setelah Seharian Beraktivitas di Luar Ruangan! Apa Akibatnya?

Seperti biasanya Organisasi Kemasyarakatan atau Ormas seperti NU dan Muhammadiyah bersepakat untuk saling menghormati terkait dengan perbedaan tanggal awal puasa.

Hal ini bukan yang pertama kali terjadi, karena setiap tahunnya ada saja perbedaan mengenai awal bulan Ramadhan.

Bahkan bukan hanya perbedaan mengenai awal bulan Ramadhan saja, bagi umat muslim di Indonesia terkadang juga sering menghadapi perbedaan pelaksanaan ibadah utamanya terkait dengan waktu awal dan akhir Ramadhan.

Ketua Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LFPBNU), KH Sirril Wafa, mengungkapkan jika pentingnya saling menghormati dalam keputusan perbedaan pelaksanaan ibadah yang khususnya sering di temui di bulan suci Ramadhan.

Nahdatul Ulama (NU) memperkirakan ketentuan bulan puasa 2024 jatuh pada tanggal 12 Maret 2024.

Dosen Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah juga mengungkapkan jika tidak perlu ada sentimen negatif dalam pelaksanaan awal puasa bagi Sebagian orang yang memang sudah lebih awal berpuasa.

Ketua Umum (Ketum) Muhammadiyah Haedar Nashir mengungkapkan jika pihaknya sudah menetapkan jika awal puasa di tahun ini yakni dimulai pada hari Senin, 11 Maret 2024.

Baca Juga:Sederet Fakta Menarik Pesta Prewedding Putra Miliuner India yang Mengundang Rihanna!Mengenal Probiotik dan Prebiotik dalam Kandungan Skincare

Ia juga mengungkapkan jika tidak perlu membesar-besarkan perbedaan. Yang terpenting ialah kita bisa memaknai ibadah selama bulan suci Ramadhan.

Tak hanya itu, Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghimbau agar masyarakat tetap menjaga kekuatan persaudaraan dan toleransi dalam menghadapi perbedaan tersebut.

Meskipun NU dan Muhammadiyah sudah menetapkan awal puasanya, namun pemerintah sementara ini belum menentukan kapan awal puasa.

Penetapan awal puasa atau 1 Ramadan 2024 masih menunggu hasil pemantauan hilal yang akan dilakukan pada Minggu, 10 Maret 2024 atau bertepatan dengan 29 Syaban 1445 H.***

 

0 Komentar