sumedangekspres – Mari simak artikel tentang Tren Warna Baju Lebaran 2024.
Bagi sebagian orang, momen Lebaran tidak hanya tentang merayakan hari kemenangan setelah berpuasa, tetapi juga tentang tampil memukau dengan busana baru.
Dari tahun ke tahun, tren warna baju Lebaran selalu berubah.
Seperti yang disampaikan Rosita, pemilik Mika Hijab Store, tahun ini, tren warna baju Lebaran bergeser dari hijau sage menjadi biru Prabowo.
Baca Juga:Pasta dan Spaghetti Apa Bedanya Ya? Yuk Cek!Sejarah Mie Instan, Boleh Makan Tapi…
Rosita menjelaskan bahwa sejak awal Ramadan, ada lonjakan penjualan pakaian dan hijab.
“Beberapa hari ini yang banyak terjual pashmina shimmer, mungkin orang senang yang licin dan dingin kalau dipakai. Rata-rata warna yang dicari itu biru Prabowo, beda dari tahun lalu, hijau sage,” ujarnya.
Penjualan yang meningkat ini tak lepas dari peristiwa politik yang baru saja terjadi, yakni pelaksanaan pemilihan presiden.
Hal tersebut mempengaruhi sebagian masyarakat untuk memilih warna busana yang akan dipakai saat Lebaran, dengan biru muda menjadi warna yang diminati.
Lebih lanjut, Rosita menjelaskan bahwa dalam sehari, gerainya mampu menjual 150 hingga 200 hijab dengan jenis pashmina berbahan shimmer.
Mayoritas yang terjual berwarna biru muda, yang mengingatkan pada warna seragam pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo-Gibran.
Untuk bentuk baju, yang banyak diminati adalah jenis kaftan dan abaya, dengan beragam ukuran dan motif.
Baca Juga:Berapa Kali dalam Seminggu Makan Mie Instan?Bahaya Makan Mie Instan Setiap Hari, Ngeri Bisa Gini
“Kaftan itu gamis yang dipinggirnya ada semacam sirip, kelihatan kalau direntangkan. Beda dengan abaya yang polos seperti gamis biasa, kadang ada lapisan luarnya. Itu yang laris. Biasanya begitu masuk barang, dua atau tiga hari langsung habis,” jelas Rosita.
Adisya, seorang penjual hijab di Kendis Hijab Store, juga mengamini tren warna yang sama.
“Kalau tren hijab itu beda-beda, kalau tahun lalu sage [hijau], kalau sekarang warna biru kayak yang saya pakai sekarang [biru muda], itu lagi naik, mungkin [pengaruh] tren Prabowo-Gibran makanya jadi naik,” katanya.
Menurut Adisya, penjualan hijab dengan warna biru muda dan berbahan shimmer sudah mulai meningkat sejak awal Ramadan 1445 H/2024 M.
Tren ini tercermin dalam pola pembelian konsumen, yang mencari kesegaran dalam penampilan mereka.