sumedangekspres – Pj Bupati Sumedang, Herman Suryatman menyerahkan simbolis SK Bupati terkait dengan pengangkatan P3K pada Senin (01/04/2024) di Sumedang.
“Baru saja saya menyerahkan simbolis SK Bupati terkait dengan pengangkatan P3K (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemda Sumedang untuk formasi tahun 2023” ungkapnya.
Dalam wawancara oleh tim redaksi sumeks, Herman mengungkapkan jika kini pengangkatan P3K dengan rincian sebanyak 751 orang.
Baca Juga:Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman Akan Dilantik Menjadi Sekda Jawa Barat Hari Ini6 Tips Efektif Menjaga Kebersihan Tempat Tidur dari Kutu Kasur
“Ada 751 P3K yang diangkat. 122 itu tenaga kesehatan, 39 tenaga teknis, dan 590 orang itu tenaga Pendidikan atau guru” ucapnya.
Ia juga berpesan agar mereka yang lolos atau sebagian besarnya yakni tenaga honorer dalam pengangkatan P3K dapat mensyukuri dengan cara mewujudkan kinerja, kompetensi, kualifikasi yang tinggi.
Selain itu Herman juga berpesan dengan lolosnya P3K yang terpilih, bisa melaksakan tugas dengan baik. Baik dalam pembangunan, pemberdayaan, ataupun dalam pelayanan kepada masyarakat.
Hal tersebut juga merupakan kesempatan yang diberikan oleh pemerintah untuk mengabdi kepada masyarakat.
Selain itu ia juga mengungkapkan jika harus memegang teguh core values Aparatur Sipil Negara (ASN) BerAkhlak.
“Dan jangan lupa core values ASN, pegang teguh. Mulai dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Kita pegang teguh core values ASN BerAkhlak, insyaallah teman-teman P3K bisa menjadi kebanggan masyarakat. Kalo kata orang Sumedang mah menjadi ‘Kareeus’ masyarakat” ungkapnya.
Sumedang kini sudah memiliki banyak pencapaian dalam reformasi birokrasi untuk semua indikator sudah di atas rata-rata yang ada di Jawa Barat, yang juga menjadi salah satu terbaik di tingkat Nasional.
Namun dalam indikator pembangunan masih banyak yang harus diperbaiki.
Baca Juga:Waspada! Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) Meningkat Tajam di IndonesiaBukan Hanya Makanan Manis, 3 Makanan Ini Perlu Diwaspadai oleh Pengidap Diabetes
Herman juga mengungkapkan jika kini Sumedang sudah memiliki banyak penurunan diantaranya dalam kemiskinan, pengangguran, miskin ekstrem, stunting.
“PR kita masih banyak terutama yang paling prioritas adalah penurunan kemiskinan, penurunan pengangguran, penurunan stunting, peningkatan IPM. Itu saya kira concern kita semua, dan ini hanya bisa diwujudkan apabila kita bahu membahu, apabila kita gotong royong, apabila kita sabilulungan” ucapnya. (sin)