sumedangekspres – KOTA – Mantan pemain Persib era 80 Jafar Sidik optimis, jika Persib Bandung akan menjuarai Liga tahun 2024.
“Pertandingan leg kedua Persib Bandung melawan Madura United, pasti menang,” katanya kepada Sumeks, Kamis (30/5).
Sangat beralasan, lantaran menurutnya, kepercayaan diri para personel Persib saat ini sedang meningkat.
Baca Juga:Final Persib Leg Kedua: Polisi Lakukan Penyekatan Antisipasi Suporter Kelurahan Regolwetan Gelar Pengajian Rutin Bulanan
Hal tersebut dibuktikan dengan kemenangan pada leg pertama saat menjamu Madura United di Stadion Si Jalak Harupat.
“Persib solid, mulai dari management, para pemain bahkan tukang urut dan pelayan penyedia kostum pun kompak semua,” tuturnya.
Dikatakan, soliditas tersebut merupakan modal utama dalam merebut liga utama tahun 2024.
“Ini betul-betul modal besar bagi Persib Bandung untuk menang di leg kedua,” tegasnya.
Dia mengajak seluruh masyarakat Sumedang, untuk mendoakan kemenangan Persib yang memiliki julukan Maung Bandung itu.
“Berdoa, nonton bareng dengan baik dan nanti jika Persib juara, kita akan sambut pada hari Minggu, akan kita arak keliling Kota Sumedang,” tuturnya.
Rencana rute arak-arakan tersebut, sambung Jafar, mulai dari gerbang Tol Sumedang menuju Bunderan Alamsari, dilanjutkan jalur pusat kota, Cadas Pangeran, Tanjungsari dan berakhir di kediaman Bos Persib Umuh Muchtar.
Baca Juga:Capaian Nilai Sakip Desa di Kecamatan Sumedang Utara ASumedang Ekspor 400 Ton Mangga Gedong Gincu ke Jepang
“Kita akan sama-sama mensyukuri nikmat yang diberikan Allah SWT dan bisa dinikmati seluruh masyarakat Sumedang dan Jawa Barat yang memiliki Persib, apalagi managernya dari Sumedang,” bebernya.
Dengan kemenangan Persib, kita berharap ke depan, di Sumedang bisa dibangun stadion sepak bola bertaraf internasional (Kapasitas 80 ribu penonton).
“Kita ke depan harus punya stadion bertaraf internasional, karena kita juga sudah punya bandara internasional,” harapnya.
Dengan keberadaan stadion internasional, Jafar berkeyakinan, home best Persib akan pindah ke Kabupaten Sumedang.
Diketahui, pemain, legendaris Jafar Sidik saat itu mampu menjadikan nama besar Persib berjuluk PANGERAN BIRU bersama Ajat Sudrajat, Robi Darwis, Sobur, Wawan Karnawan dan Iwan Sunarya. (nur)