Baznas Salurkan Ribuan Kantong Daging Kurban Untuk Warga di Sumedang

Baznas
ISTIMEWA, BERBINCANG: Ketua Baznas Sumedang, Ayi Subhan Hafaz saat ditemui di kantornya, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres – KOTA – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sumedang sudah menerima titipan 80 ekor  domba dari para mudhohi (Orang yang berkurban), memalui Baznas RI. 

Ketua Baznas Sumedang, Ayi Subhan Hafaz mengatakan, pembelanjaan hewan kurban dilakukan pihaknya, melalui balai ternak Baznas di Jatigede, yang dilounching pada bulan Maret 2024 lalu. 

“Dari 230 ekor domba yang ada di kandang tersebut, 80 ekor sudah dibeli oleh orang yang berkurban lewat online ke Baznas RI,” katanya, Rabu (12/6). 

Baca Juga:SMPN 3 Cimalaka Gelar Pelepasan Siswa Tahun Ajaran 2023 – 2024Penyakit Mulut dan Kuku & Lumpy Skin Disease Ancam Hewan Kurban

Hewan-hewan kurban tersebut, kata Ayi, nantinya akan disembelih di Sumedang. Bahkan dagingnya pun akan didistribusikan kepada masyarakat di Sumedang. 

“Dari 80 domba yang disembelih plus satu ekor sapi, maka akan tersedia sekitar 2.900 gantungan (kantong plastik) dengan berat 0,5 hingga 0,9 Kg,” tuturnya. 

Lebih jauh Ayi menuturkan, berkurban merupakan bukti syiar agama Islam, bahkan berkurban juga sebagai wujud kepedulian terhadap sesama manusia.

Lantaran daging kurban dibagikan kepada orang lain, khususnya fakir dan miskin.

“Hal ini terbukti seluruh umat Islam menyelenggarakan pemotongan hewan kurban,” ucapnya. 

Berkurban juga, sambung Ayi,  sebagai bukti ketaatan manusia kepada Allah SWT, sebagaimana gambaran yang dikisahkan Nabi Ibrahim AS dan Ismail AS. 

“Nabi Ibrahim sampai rela mengorbankan anak kesayangannya untuk disembelih (dikorbankan) demi mewujudkan ketaatannya kepada Allah SWT,” ungkapnya. (red)

0 Komentar