sumedangekspres — Anies Baswedan Menjadi Bintang Tamu Perdana di Podcast SKAKMAT. SKAKMAT adalah acara talkshow yang tayang di kanal Youtube Panji Pragiwaksono.
Acara ini tidak hanya membahas isu-isu politik dan sosial di Indonesia, tetapi juga dilakukan sambil bermain catur, menambah keunikan dan keasyikan diskusi.
Pada episode perdana program talkshow terbaru tersebut, Panji Pragiwaksono menghadirkan tamu istimewa yaitu Anies Baswedan.
Baca Juga:Ramai Disorot Netizen! Inilah 4 Fakta ElaeloPDIP Dukung H Adik Nyalon Bupati
Dalam momen spesial ini, Panji langsung menanyakan pandangan Anies mengenai masalah terbesar dalam demokrasi di Republik Indonesia.
“Wihh, itu pertanyaan yang berat,” ujar Anies Baswedan, merespons pertanyaan Panji.
Panji pun merespon kembali ungkapan tersebut dengan candaan khasnya, “Ya, kalau Capres saya tanya semalam makan apa, saya yang malu, Pak Anies.”
Diskusi berlanjut dengan topik tentang demokrasi, di mana Anies Baswedan mengungkapkan bahwa terdapat lebih dari 650 definisi demokrasi menurut berbagai studi.
“Panji bilang demokrasi, saya bilang demokrasi, orang lain bilang demokrasi, ada lebih dari 650 definisi demokrasi, oke. Jadi jika kita ngomongin soal demokrasi, beda-beda tuh setiap orang,” Papar Anies.
Panji pun kembali menanyakan kebenaran pernyataan tersebut. “Itu beneran tuh soal lebih 650 definisi itu menurut studi?” tanya Panji.
Anies dengan tegas menjawab, “Iya, benar.”
Program talkshow “SKAKMAT” ini diharapkan menjadi referensi yang bagus bagi anak-anak muda yang ingin belajar tentang politik di Indonesia.
Baca Juga:Pilkada Subang 2024 : Niko Rinaldo Siap Dampingi RuhimatTedy Rusmawan : Efek Jera bagi Pengedar Obat Ilegal
Dengan menghadirkan bintang tamu yang relevan dan berpengalaman di dunia politik, acara ini menjanjikan wawasan yang lebih luas bagi para penontonnya.
Bagi yang ingin menambah pengetahuan tentang perpolitikan Indonesia, langsung saja kunjungi kanal YouTube Panji Pragiwaksono.
Dijamin, wawasan politik kalian akan semakin bertambah dengan menyaksikan program ini.
Artikel ini telah terbit di Pasundanekspres dengan judul Membahas Politik Indonesia Bersama Anies Baswedan | SKAKMAT