MAN 1 Sumedang Jadi Tuan Rumah KSM 2024: Uji Kemampuan Sains Siswa

ANTUSIAS: Para peserta Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Sumedang tahun 2024 di MAN 1 Sumedang,
ANTUSIAS: Para peserta Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Sumedang tahun 2024 di MAN 1 Sumedang, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres – CIMALAKA – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sumedang dengan bangga mengumumkan kesuksesannya menjadi tuan rumah Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Sumedang tahun 2024. Acara berlangsung meriah dan penuh semangat. 

Kegiatan tersebut menghadirkan para pelajar berbakat dari berbagai Madrasah Aliyah se-Kabupaten Sumedang. KSM merupakan ajang bergengsi yang diadakan setiap tahun untuk menguji kemampuan dan pengetahuan siswa dalam bidang sains. 

Tahun 2024, MAN 1 Sumedang dipercaya untuk menyelenggarakan kompetisi tersebut, dan telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan sangat baik. Mulai dari fasilitas, keamanan, hingga kenyamanan para peserta, semuanya dipastikan dalam kondisi terbaik.

Baca Juga:Peringati Hari Bhayangkara ke-78, Menteri AHY Hadiri Upacara di MonasHUT Kodam III/ Siliwangi Ke-78: Kodim 0610/Sumedang Gelar Seni Ketangkasan Domba Garut

Kepala MAN 1 Sumedang, Abdul Haris mengapresiasi kegiatan KSM. Dia mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas dukungan dari semua pihak yang terlibat dalam suksesnya acara tersebut. 

“Kami sangat bangga bisa menjadi tuan rumah KSM tahun ini. Ini merupakan kehormatan besar bagi kami dan bukti kepercayaan yang diberikan kepada MAN 1 Sumedang. Kami berharap para peserta dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan menjadikan ajang ini sebagai pengalaman berharga,” ujarnya, baru-baru ini.

Kompetisi yang diikuti oleh ratusan siswa ini melombakan beberapa bidang sains. Diantaranya, Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi dan Geografi. Para peserta menunjukkan kemampuan mereka dengan penuh antusias dan semangat yang tinggi. 

“Dengan suksesnya penyelenggaraan KSM tahun ini, MAN 1 Sumedang tidak hanya menunjukkan kapasitasnya sebagai lembaga pendidikan yang unggul, tetapi juga memperkuat semangat kompetitif dan inovatif di kalangan siswa,” kata Abdul Haris.

“Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika MAN 1 Sumedang untuk terus berinovasi dan berprestasi di masa yang akan datang,” pungkasnya. 

Kegiatan dihadiri dari Kantor Wilayah Kemenag Prop Jabar Ardi, Kasubag Kemenag Kabupaten Sumedang, H. Muhamad Hanan, S.Sos serta Kasi Madrasah Kantor Kemenag Kabupaten Sumedang Drs Suwarno. (bim)

0 Komentar