Pesta Tembakau Terbesar di Indonesia! Inilah Serunya Aroma Sendja Festival 2024

Aroma Sendja Festival 2024
Aroma Sendja Festival 2024(dpmdesajabar)
0 Komentar

Di Kabupaten Sumedang, tepatnya di Tanjungsari, terdapat “Pasar Bako,” yang merupakan satu-satunya pasar khusus lelang tembakau di Indonesia dan terbesar kedua di dunia setelah Bremen, Jerman.

“Fakta ini menunjukkan bahwa tembakau merupakan komoditas yang sangat potensial serta memiliki peran penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan akselerasi pertumbuhan ekonomi Jawa Barat,” jelas Gandjar.

Pajak dan Pemanfaatan Tembakau

Menurut Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2007, tembakau termasuk jenis barang kena cukai yang memiliki sifat untuk dikonsumsi tetapi dapat menimbulkan efek negatif.

Baca Juga:Dali Wassink Suami Jennifer Coopen Meninggal Naik Moge, Ini Spesifikasi MogenyaTerbongkar! Limbah Berbahaya Ditemukan di Perbatasan Desa, Warga Berjuang Melawan Dampaknya

Oleh karena itu, pemerintah melalui Menteri Keuangan mengenakan pajak terhadap komoditas tembakau yang disebut bea cukai. 

Pemanfaatan pajak tembakau diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 206/PMK.07/2020 tentang penggunaan, pemantauan, dan evaluasi dana hasil cukai tembakau.

Dana Bagi Hasil (DBH) Cukai Hasil Tembakau (CHT) digunakan untuk mendanai berbagai bidang yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat.

Salah satunya adalah bidang perkebunan, yang mencakup pelatihan budidaya tembakau, pengembangan pola kemitraan, pelatihan pascapanen, penerapan PHT (Pengendalian Hama Terpadu), pengendalian OPT (Organisme Pengganggu Tanaman), manajemen agribisnis, pelatihan penentuan grade, pembuatan pupuk organik, dan penguatan kelembagaan petani.

Harapan dan Tujuan Aroma Sendja Festival

Gandjar menyatakan bahwa berdasarkan permasalahan yang dihadapi petani dan peraturan penggunaan DBH CHT, Disbun Jabar melalui bidang Pengolahan, Pemasaran, dan Usaha Perkebunan melaksanakan kegiatan rintisan kerjasama pemasaran dengan tajuk Aroma Sendja Festival. 

Dengan adanya festival ini, diharapkan para petani dan pelaku usaha tembakau dapat memperluas jaringan pasar mereka, meningkatkan kualitas produk, dan memperluas kerjasama dengan berbagai pihak.

Selain itu, festival ini juga diharapkan dapat menjadi ajang edukasi dan promosi tembakau Jawa Barat kepada masyarakat luas.

Baca Juga:Kenapa Harga iVertu 5G Sangat Mahal Di Luar Otak Sampe 90 JUTAReview Jam Huawei Watch GT3 yang Saya Pake Kalau Pengen Keliatan Kaya

Aroma Sendja Festival 2024 bukan hanya sekedar perayaan, tetapi juga sebuah langkah konkret dalam mendukung dan memajukan sektor perkebunan tembakau di Jawa Barat.

Artikel ini telah tayang di Pasundanekspres.id dengan judul Aroma Sendja Festival Perluas Pemasaran Tembakau Jabar

Dengan demikian, kesejahteraan para petani dan pelaku usaha tembakau dapat terus meningkat seiring dengan perkembangan dan inovasi di bidang ini.

0 Komentar