sumedangekspres, KOTA – Akses jalan di Perumahan Giri Mukti, Kecamatan Sumedang Selatan, mengalami kerusakan yang cukup parah. Jalan yang rusak tersebut menimbulkan keluhan dari masyarakat setempat karena belum ada perbaikan hingga kini.
Kondisi jalan yang memadai menjadi topik perbincangan utama di kalangan warga. Jajang, salah satu penduduk setempat, mengungkapkan bahwa jalan yang rusak dan berlubang tersebut telah lama dibiarkan tanpa perbaikan.
“Akses jalan berbatu seperti ini sangat membahayakan pengguna jalan, terutama karena licin saat hujan,” ujarnya kepada Sumeks, Senin (19/8).
Baca Juga:HUT RI Ke-79, Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli Bagikan Kendaraan Operasional SDN Tegalkalong Terapkan Kurmer: Mudahkan Belajar Siswa
Kondisi jalan yang tidak memadai sering kali menjadi sasaran kritik masyarakat, yang kerap melayangkan protes kepada aparat pemerintah setempat. Ketua RT dan RW sering kali ditanya oleh warga mengenai perhatian terhadap jalan yang menjadi satu-satunya akses bagi mereka.
“Kami berharap ada tindakan untuk segera memperbaiki jalan ini, karena kerusakannya tidak terlalu panjang, hanya beberapa meter saja. Ini adalah satu-satunya akses jalan bagi warga di sini,” pungkas Jajang.
Dia juga menambahkan harapannya agar bupati yang akan datang dapat lebih memperhatikan kondisi akses jalan di wilayah perumahan. Karena meskipun bukan merupakan akses utama, jalan tersebut adalah satu-satunya akses yang digunakan oleh penduduk setempat. (cr1)