Lebih lanjut Yudia meminta agar kinerja yang sudah baik harus terus dipertahankan dengan berprinsip kerja ikhlas, keras, cerdas dan selaras.
“Jangan pernah berpuas diri. Kita harus terus mempertahankan, bahkan meningkatkan kinerja. Dan yang paling utama mesti ikhlas dalam bekerja, kerja keras, kerja cerdas dan kerja selaras,” tegasnya
Yudia meminta dukungan atas program-program yang telah dicanangkan.
“Saya meminta dukungan dari semua masyarakat dan perangkat desa serta kecamatan untuk mendukung program-program yang sudah kita canangkan,” pungkasnya. (red)