Endang Supriatna Dukung Gebrakan Infrastruktur Bupati Sumedang

APRESIASI: Anggota DPRD Kabupaten Sumedang dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Endang Supriatna.
ISTIMEWA, APRESIASI: Anggota DPRD Kabupaten Sumedang dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Endang Supriatna.
0 Komentar

sumedangekspres, KOTA – Anggota DPRD Kabupaten Sumedang dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Endang Supriatna, memberikan apresiasi tinggi terhadap realisasi Quick Win 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir dan Fajar Aldila.

Endang menilai, program tersebut menunjukkan keseriusan dan komitmen nyata dalam membangun Sumedang, terutama di sektor infrastruktur, yang menjadi fondasi penting bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Salah satu program yang mendapat sorotan positif dari Endang adalah Peresmian Jalan Lingkar Utara Jatigede. Menurutnya, pembangunan jalan tersebut tidak hanya memperbaiki aksesibilitas masyarakat di wilayah Jatigede dan sekitarnya, tetapi juga membuka peluang baru bagi pengembangan ekonomi lokal, termasuk sektor pariwisata.

Baca Juga:Kerupuk Mie, Takjil Unik dan Populer di SumedangBUMDes Harus Jadi Instrumen Peningkatan Kesejahteraan di  Desa

“Jalan Lingkar Utara Jatigede menjadi simbol penting bahwa pemerintahan Dony-Fajar bekerja cepat dan tepat sasaran. Akses ini akan mempercepat arus barang dan jasa, mempermudah mobilitas masyarakat, sekaligus membuka potensi wisata Jatigede yang selama ini masih kurang optimal,” ujar Endang Supriatna dalam keterangannya, baru-baru ini.

Lebih lanjut, Endang juga mengapresiasi program Penataan Sport Center Cigugur. Ia menilai, pembangunan fasilitas olahraga ini memiliki dampak ganda, baik bagi pengembangan prestasi olahraga di Sumedang maupun sebagai pusat aktivitas ekonomi bagi masyarakat sekitar.

“Sport Center Cigugur bukan sekadar sarana olahraga, tetapi juga bisa menjadi magnet baru bagi UMKM di sekitarnya. Dengan adanya fasilitas ini, kita berharap ada perputaran ekonomi yang semakin baik, karena biasanya kawasan sport center akan memunculkan ekosistem bisnis baru,” katanya.

Tak hanya itu, perhatian pemerintah daerah terhadap pelaku usaha kecil dan menengah juga terlihat melalui program Penambahan Bahu Jalan untuk UMKM dan Pembangunan Gapura di kawasan Cigugur. Endang memuji kebijakan ini sebagai manfaatnya oleh rakyat.

Program Quick Win 100 Hari Kerja Dony-Fajar telah menjadi perhatian banyak pihak, baik dari kalangan legislatif, akademisi, hingga masyarakat luas. Langkah-langkah konkret dalam membangun infrastruktur, memperhatikan UMKM, serta memajukan sektor olahraga dinilai sebagai awal yang positif bagi kepemimpinan Dony Ahmad Munir dan Fajar Aldila di Sumedang.

“Dengan sinergi yang kuat antara eksekutif dan legislatif, harapannya program-program unggulan ini mampu menjadi fondasi kokoh untuk mencapai visi besar Sumedang sebagai daerah yang maju, mandiri, dan sejahtera.manfaatnya oleh rakyat,” tegasnya. (red)

0 Komentar