Dua Mobil dan Tiga Motor Alami Kecelakaan

Dua Mobil dan Tiga Motor Alami Kecelakaan
Daihatsu Gran Max melaju dari arah Bandung menuju Sumedang mengalami kecelakaan di Jatinangor setelah patah sayap. (Foto: ISTIMEWA)
0 Komentar

SUMEDANGEKSPRES.COM, Jatinangor – Kembali kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Ir Soekarno, tepatnya di Dusun Margamulya, RT02 RW02, Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Kamis (18/11) pukul 07.00 WIB.

Kecelakaan tersebut melibatkan dua kendaraan roda empat dan tiga sepeda motor.

Kapolsek Jatinangor, Kompol Aan Supriatna melalui Panit 1 Lantas Polsek Jatinangor, Ipda Erigal membenarkan adanya peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut.

Baca Juga:Hariang Tuntaskan Program RutilahuPetani Jatigede Siap Tingkatkan Produksi Padi

“Mobil Grand Max tersebut tiba tiba tidak terkendali dan menabrak tiga unit sepeda motor yang tengah melaju dari arah Sumedang menuju Bandung,” ujarnya kepada Sumeks, Kamis (18/11).

Erigal menyebutkan, yang terlibat kecelakaan tersebut diantaranya Yamaha Mio Nopol Z 5949 BF, Honda Vario Nopol Z 2629 CL dan Honda Scopy Nopol Z 3660 CZ.

Selain tiga sepeda motor tersebut, Erigal mengatakan terdapat dua kendaraan roda empat yang ikut terlibat kecelakaan lalu lintas yakni kendaraan roda empat berjenis Suzuki APV dengan Nomor Polisi B 1887 KKN dan Daihatsu Gran Max bernomor Polisi B 1716 SKO.

“Kendaraan oleng ke kanan kemudian menabrak bagian belakang sebelah kanan mobil Suzuki APV yang sedang melaju dari arah Sumedang menuju Bandung,” tambahnya.

Dijelaskannya, kendaraan Daihatsu Gran Max melaju dari arah Bandung menuju Sumedang, diduga mengalami patah sayap.

Akibat peristiwa nahas tersebut, para korban yang terlibat kecelakaan lalu lintas langsung dilarikan ke Puskesmas Jatinangor untuk mendapat pertolongan pertama.

“Untuk kendaraan yang terlibat kecelakaan di tangani bagian Laka Lantas Polres Sumedang,” tutupnya. (kos)

0 Komentar