Ratusan Anak Tercatat Putus Sekolah

Ratusan Anak Tercatat Putus Sekolah
Anak harus bekerja membantu orang tua, menjadi salah satu penyebab putus sekolah/ilustrasi
0 Komentar

sumedangekspres – Di Kabupaten BS Provinsi Bengkulu saat ini tercatat ratusan anak putus sekolah.

Kondisi ini tentu miris ditengah banyaknya anak-anak yang berlomba-lomba ingin menuntut ilmu dengan bersekolah tinggi atau bahkan hingga ke luar negeri.

Namun fakta itu sesuai dengan data yang ada di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) BS. Dan tercatat hingga pertengahan tahun 2022 ini.

Baca Juga:Edarkan Pil Samcodin Tanpa Izin, 2 Warga Diciduk PolisiSempat Buron, Pak Profesor Ditangkap Tim Jaksa dan Harus Meniti Hari di Sel Tahanan

Bahkan, diketahui data tersebut kemungkinan akan terus bertambah. Sebab, saat ini pihak Disdikbud BS masih melakukan pendataan.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Bengkulu Selatan Novianto, S.Sos, M.Si melalui Kasubag Perencanaan, Pelaporan dan Evaluasi (PPE) Yen September, S.Pd.I menyebutkan, memang pihaknya terus melakukan pendataan terhadap anak putus sekolah yang ada di Kabupaten BS.

Hal ini bertujuan untuk mengetahui secara pasti data anak yang tidak sekolah.

Kemudian, anak-anak putus sekolah yang sudah didata oleh Disdikbud tersebut nantinya akan diikutkan dalam pendidikan non formal.

“Berdasarkan data sementara yang kami ditemui di lapangan, lebih dari 230 orang anak di Kabupaten BS yang putus sekolah. Rata-rata anak yang putus sekolah tersebut masih dalam usia produktif untuk mengikuti pendidikan formal. Baik jenjang SD, SMP maupun SMA,” sebutnya.

Menurutnya, ada beberapa faktor yang menyebabkan anak-anak tersebut hingga putus sekolah. Hal utama yang menjadi faktor anak putus sekolah karena masih kurangnya kesadaran orang tua dan keluarga dalam mendorong anak bersekolah.

Bahkan, ada yang beralasan jika dikarenakan faktor ekonomi. Padahal, jika alasannya faktor ekonomi, Dia rasa tidak mungkin. Sebab, saat ini program pemerintah pusat adalah wajib belajar sembilan tahun.

0 Komentar