sumedang, CIMANGGUNG – Bhabinkamtibmas Polsek Cimanggung Aiptu Anharudin melakukan monitoring penyaluran BLT BBM, BPNT dan PKH tahun 2022.
Polisi Kawal Bantuan Sosial dan Penyaluran BLT CIMANGGUNG-Bhabinkamtibmas Polsek Cimanggung Aiptu Anharudin melakukan monitoring penyaluran BLT BBM, BPNT dan PKH tahun 2022 kepada masyarakat melalui PT Pos Indonesia di Aula Kantor Desa Sindanggalih Kecamatan Cimanggung, Jumat (25/11).
Monitoring dilaksanakan bersama Bhabinsa Sertu Budi. Bantuan tersebut tidak sama sesuai dengan kartu udangan yaitu dari mulai Rp 300.000 hingga Rp 2.700.000.
Baca Juga:Bangun 195 Titik Sumber Air BersihDisdik Sumedang Apresiasi Para Guru
Dikatakan Kapolsek Cimanggung Kompol Herdis Suhardiman melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Anharudin, monitoring itu dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang menerima bantuan sosial tersebut. Sehingga, tepat sasaran dan menjamin keamanan selama pelaksanaannya.
Ia menambahkan, dengan adanya bantuan tersebut tentunya dapat meringankan beban hidup sehari-hari bagi warga kurang mampu dan membantu untuk memenuhi kebutuhan lainnya.
“Kegiatan pendistribusian bantuan tersebut merupakan program pemerintah untuk meringankan beban kepada masyarakat yang tidak mampu, terkena dampak virus corona dan kenaikan bbm,” tuturnya.
Dijelaskan, persyaratan pengambilan dana bantuan tersebut yakni menunjukan KTP/KK, mengikuti prokes.
“Bantuan tersebut diperuntukan untuk pembelian sembako, penyaluran bantuan tanpa potongan apapun oleh pihak manapun,” paparnya.
Selain mengamankan penyaluran bantuan, juga memberikan imbauan kepada masyarakat supaya selalu mematuhi protokol kesehatan (Prokes) yang berlaku, yaitu dengan 5 M, mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan Mengurangi mobilitas.
“Semoga dengan imbauan ini, masyarakat selalu ingat tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.
Baca Juga:Balapan Liar Dibubarkan, Malah Main Petak Umpet dengan AparatOperasi Peredaran Miras, Ratusan Botol Diamankan Polisi
Dalam kegiatan penyaluran BLT tersebut berjalan dengan aman dan lancar. (kos)