sumedangeskpres – Kue tradisional khas Sunda tentunya banyak macam kue yang dimiliki khas suku Sunda. Salah Satunya yaitu Ali Agrem atau Kue Cincin.
Kue tradisional khas tanah Sunda ini diberi nama Ali Agrem. Kudapan unik berwarna coklat cerah dengan balutan gula merah ini, memiliki cita rasa yang manis, gurih dan terasa legit di lidah.
Dinamakan kue cincin, karena memang bentuknya menyerupai cincin dengan lubang di tengah. Kue ini memiliki disebut mirip dengan donat. Namun, jika diamati secara seksama yang membedakan adalah bahan pembuatannya.
Baca Juga:Cara Dapat Saldo DANA Gratis dari Pemerintah 600 Ribu Rupiah Tiap Bulan Pasti CairBantuan Kontrakan Rumah Rp 500 Ribu Per Bulan, Korban Longsor Tak Lagi Tidur di Tenda
Kue Ali Agrem menggunakan campuran gula merah dengan tepung beras dan tepung ketan. Sedangkan donat hanya menggunakan telur dan tepung terigu, sehingga memiliki cita rasa yang gurih sekaligus manis.
Ada salah satu keunggulan kue Ali Agrem khas Sunda ini yaitu, kandungan gizinya yang melimpah.
Dalam satu buah kue Ali Agrem memiliki kandungan energi sebesar 440 kilokalori, protein 3,8 gram, karbohidrat 64,5 gram, lemak 18,5 gram, kalsium 27 miligram, fosfor 47 miligram, dan zat besi 2,5 miligram.
Selain itu di dalam kue Ali Agrem juga mengandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0,13 miligram dan vitamin C 0 miligram
Berikut juga bahan untuk membuat Kue Ali Agrem :
Bagi yang ingin membuat kue bertekstur padat dan legit ini bisa dilakukan mandiri di rumah dengan bahan-bahan yang cukup sederhana yaitu:
– 300 gram tepung ketan
– 75 gram tepung beras
– 1/2 butir kelapa yang masih agak muda (diparut memanjang)
– 1/2 sendok teh garam
– 250 ml air
– Minyak untuk menggoreng secukupnya
Bahan pelengkap:
– 125 gram gula merah
– 50 gram gula pasir
– 50 ml air
Baca Juga : Biaya Kuliah Di UNPAD