sumedangekspres – Indonesia terkenal dengan keragaman kulinernya. Dari Sabang sampai Merauke, setiap daerah memiliki keistimewaannya masing-masing. Salah satu kuliner Indonesia yang terkenal di dunia adalah sate. Sate juga memiliki banyak varian diantaranya sate Madura dan sate Padang. Ada tim yang suka dengan rasa sate Madura yang berbumbu kacang ada juga penyuka sate padang dengan khas nya bumbu yang kental.
Sate Madura
Sate Madura adalah sate dengan cita rasa khas Madura. Sate ini dibuat dengan daging ayam, kambing bahkan sapi. Bumbunya adalah campuran pasta kacang yang ditumbuk halus dan sedikit bawang merah dan terkadang adanya kecap yang membuatnya makin istimewa.
Sate ini dibuat dengan cara dibakar dengan arang batok kelapa yang terlebih dahulu dikarbonisasi atau sering disebut dengan arang batok kelapa.
Sate Padang
Baca Juga:Simak Rekomendasi Sate Padang Lezat di SumedangStrategi UMKM Pada Pengembangan Digitalisasi
Hidangan khas Padang ini menggunakan daging sapi, lidah dan jeroan yang dibumbui dengan kuah kacang yang kental agak kekuningan dengan cabai yang banyak untuk rasa yang pedas.
Daging segar dan bahan lainnya dimasak dua kali dalam tong berbeda hingga empuk. Air rebusan tersebut kemudian dijadikan kuah untuk membuat kuah sate. Kemudian sate tersebut dibakar di atas arang.
Sedangkan tim sate padang terpikat karena kuahnya yang kental. Maka jangan heran jika biasanya Anda memesan sate dengan lauk pauk seperti keripik balado, ketupat atau nasi.