Hal ini juga dapat bermanfaat bagi keterampilan komunikasi dalam bahasa asli kita. Karenanya, kita akan menjadi lebih sadar terhadap kata-kata yang kita gunakan, dan bagaimana kita ingin orang lain meresponsnya.
Mampu berbicara bahasa asing dapat memperkaya dimensi kita. Tidak harus dalam hal kepribadian, tetapi juga dalam kapasitas kita untuk memiliki pengalaman yang lebih kaya, dengan pola pikir yang lebih luas.
Salah satu manfaat dari pembelajaran bahasa asing adalah menjalin pertemanan baru dari seluruh dunia. Hal itu dikarenakan, jaringan global dapat memberi kita perspektif yang berbeda tentang negara kita sendiri. ***