Beragam Manfaat Klorin, Tingkatkan Kuwatilas Air

Salah seorang petugas PAM Tirta Medal Sumedang sedang melakukan pengolahan air proses Klorinisasi dengan menggunakan Poly Alumunium Chloride (PAC) untuk Penjernihan air WTP Sukasari Proyeksi Wilayah l, untuk pendistribusian air wilayah pelayanan Cabang Jatinangor.
Salah seorang petugas PAM Tirta Medal Sumedang sedang melakukan pengolahan air proses Klorinisasi dengan menggunakan Poly Alumunium Chloride (PAC) untuk Penjernihan air WTP Sukasari Proyeksi Wilayah l, untuk pendistribusian air wilayah pelayanan Cabang Jatinangor.
0 Komentar

sumedangekspres– Klorinasi merupakan proses penambahan klorin ke dalam air minum. Tujuan peroses ini dilakukan untuk membunuh parasit, bakteri, dan virus.

Menggunakan atau meminum air dengan sedikit klorin, tidak akan menyebabkan efek kesehatan yang berbahaya. Olehsebab itu, proses klorinasi masih dilakukan oleh perusahaan air minum (PAM).

Tirta Medal Sumedang, merupakan salah satu PAM Sumedang yang menggunakan proses Klorinasi. Mereka melakukan pengolahan air menggunakan Poly Alumunium Chloride(PAC) untuk menjernihkan air.

Baca Juga:Bantu Masyarakat Dapat Sertifkat, BPN Sumedang Gelar Gemapatas7 Fakta Menarik Pemuda Asal Ciamis, yang Terpilih Menjadi Ketua BEM Columbia University

Tepatnya di WTP Sukasari Proyeksi Wilayah I, PAM Tirta Medal Sumedang mendistribusian air minum. Mereka menyebutkan wilayah ini untuk wilayah pelayanan Cabang Jatinangor.

Kandungan klorin akan memberikan perlindungan, terhadap wabah penyakit yang ditularkan melalui air. Selain sebagai desinfektan, klorin juga memiliki beragam fungsi.

Klorin dapat menjadi media filter, menghilangkan zat berbahaya, penghancuran hidrogen sulfida, serta meningkatkan koagulasi. Hal ini merupakan tahap yang cukup penting dalam pengolahan air minum.

Keuntungan menggunakan klorin untuk mendisinfeksi air minum, seperti menghilangkan bakteri lendir, jamur dan alga. Bakteri ini biasa tumbuh di waduk pemasok air, di dinding saluran air, dan di tangki penyimpanan.

Klorin merupakan pembasmi kuman yang ampuh, dalam mengurangi berbagai mikroorganisme penyebab penyakit. Akan tetapi proses klorinasi dalam air minum harus sesuai ketentuan yang dianjurkan. (red)

 

0 Komentar