sumedangekspres – Alih-alih fenomalnya para artist di dunia entertainment indonesia hingga mancanegara, nyatanya mereka tak pernah luput dari pujian, celaan, hingga yang mengasumsikan beberapa teori konspirasi.
Beberapa waktu lalu, dunia entertainment telah digemparkan oleh beberapa konspirasi yang dibuat oleh sejumlah warganet. Mereka menilai banyak kejanggalan pada beberapa artist, diantaranya adalah Adele dan Sam Smith. Tak hanya itu, warganet juga menilai ada hal ganjil pada sejumlah artist ibukota, seperti Virzha, Ahmad Dhani, dan lainnya.
Berikut adalah konspirasi pada selebritas dan artist luar negeri yang ramai diperbincangkan oleh warganet.
1. Adele dan Sam Smith
Setelah dicermati, ternyata masih banyak warganet yang percaya dengan konspirasi ini dan ingin segera menemukan kebenarannya.
Baca Juga:Sejarah Terciptanya Konsep Hak Asasi Manusia Intrapersonal Skill Berbeda Dengan Interpersonal Skill, Simak Penjelasannya!
Katanya, Sam Smith dan Adele adalah orang yang sama. Pernah mendengar konspirasi ini? Rumor yang sudah berlangsung sekitar 4 tahun lamanya, ternyata masih marak diperbincangkan hingga saat ini. Dimulai dengan cuitan seorang pengguna Twitter, “Did you know that when you slow down Adele is actually Sam Smith” tahun 2018.
Netizen mengatakan bahwa mereka tidak pernah muncul di acara atau tempat yang sama dan mereka mengklaim bahwa saat lagu Adele diperlambat, ada kemiripan dari suaranya dengan Sam Smith.
Setelah rumor ini diketahuinya, mereka terlihat berupaya untuk memberikan klarifikasi pada khalayak. Terbukti pada saat Sam Smith menjadi bintang tamu di acara The Drew Barrymore Show, ia memakai kesempatannya untuk membantah rumor yang beredar. Tak hanya, itu fakta yang kuat juga dibuktikan oleh kehadirannya bersama Adele di acara Grammy Award pada 6 Februari 2023 lalu.
2. Virzha
Media sosial sempat digemparkan dengan adanya teori konspirasi yang menimpa Virzha. Sejumlah warganet mengatakan bahwa Virzha yang ada hingga saat ini adalah bukan Virzha yang asli, melainkan penggantinya. Mereka menemukan teori bahwa sebenarnya Virzha yang asli sudah tidak ada sejak 2016. Kemudian pada tahun selanjutnya ia kembali ke dunia hiburan dengan orang yang berbeda.
Mereka menilai bahwa cara membawakan lagu, cara berbicara, hingga gerak-gerik “pengganti” Virzha ini sangat berbeda dengan Virzha yang asli. Teori ini juga diperkuat dengan kegagapannya pada saat diberikan pertanyaan di sebuah kanal YouTube.