Lawang Langit, Wisata di Lereng Perbukitan

lereng perbukitan
lereng perbukitan
0 Komentar

sumedangekspres- Sumedang, sebagai daeraha yang didominasi perbukitan menjadikan daerah ini memiliki tempat wisata yang rata-rata bertema alam, salah satunya Wisata Lawang Langit. Wisata ini berlokasi di wilayah Desa Cigentur, Kecamatan Tanjungkerta, tepatnya di kawasan Pasir Mendung Dusun Awitali. Wisata ini dibangun di atas lahan yang merupakan tanah Kas Desa, sehingga bisa disebut sebagai Badan Usah Milik Desa (BUMDes). Namun dalam pengelolaannya melibatkan warga masyarakat Desa Cigentur.

Wisata Lawang Langit merupakan lokasi wisata yang mengandalkan indahnya panorama di lokasi ini yang sangat strategis. Dengan berlokasi di lereng perbukitan yang menghadap ke kawasan Gunung Tampomas, menyebabkan bagusnya pemandangan dari lokasi ini. Pengunjung disuguhi pemandangan yang langsung berhadapan dengan Gunung Tampomas beserta kawasan kaki gunungnya yang berada di sebelah timur laut. Untuk memanjakan pengunjungnya, pengelola membangun beberapa jenis wahana dan fasilitas penunjangnya.

Berdasarkan flyer yang ada sebelumnya, Wisata Lawang Langit ini mulai dibuka (soft opening) pada tanggal 15 Juni 2018. Tiket masuk yang harus ditebus oleh pengunjung hanya Rp 10.000 saja. Keunggulan yang dikedepankan dari wisata di Lawang Langit ini Lokasi Instagrammable, Tampomas View, Menara Spot Foto, Ayunan Asyik dan Selfie Spot. sangat cocok dijadikan rekomenadi tempat berwisata anda bersama keluraga, teman, bahakan pasangan.

0 Komentar